Jakarta, tvOnenews.com - Polisi menangkap enam remaja yang membawa dan meledakkan petasan di area Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (15/3) malam.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan, penangkapan para remaja itu karena telah mengganggu ketertiban umum.
"Tim Patroli Perintis Presisi langsung bergerak setelah mendapat laporan adanya sekelompok remaja yang melakukan iring-iringan sambil membawa bendera dan menyalakan petasan," kata Kombes Susatyo Purnomo Condro dalam keterangannya, Minggu (16/3).
"Kami berhasil mengamankan enam remaja beserta barang bukti," tambahnya.
Keenam remaja tersebut berinisial MY (17), RA (12), M (15), R (12), RZ (15), dan RL (16). Mereka berasal dari wilayah Jakarta Utara dan sebagian masih berstatus pelajar.
"Kami memahami bahwa mereka masih remaja, mudah terbawa arus pergaulan dan emosi. Oleh karena itu, kami tidak hanya menindak, tetapi juga membina," ujarnya.
Susatyo pun mengimbau keluarga dan masyarakat untuk lebih peduli terhadap aktivitas anak-anak di luar rumah.
Load more