Jakarta - Gempa berkekuatan M 6.7 dirasakan kuat warga di Kabupaten Nias Selatan, Provinsi Sumatera Utara. Gempa yang terjadi pada Senin (14/3/2022) pukul 04.09 WIB itu berpusat di 161 km tenggara Nias Selatan, Provinsi Sumatra Utara.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Nias Selatan menyebutkan, guncangan gempa bumi dirasakan kuat selama kurang lebih satu menit. Warga empat panik akibat aktivitas geologi tersebut.
Pusat gempa yang berada pada kedalaman 25 km ini dilaporkan tidak berpotensi tsunami.
Selain di Kabupaten Nias Selatan, guncangan juga dirasakan sedang di beberapa wilayah lainnya seperti Kota Padang, Sumatera Barat.
Pantuan BMKG mencatat kekuatan gempa yang diukur dengan skala Modified Mercalli Intensity (MMI) menunjukkan IV MMI di wilayah Nias Selatan, dan III MMI di Padang, Siberut, dan Gunung Sitoli.
Selang 30 menit setelahnya, gempa susulan terjadi dengan skala yang lebih kecil yakni M 6.0.
Hingga saat ini, BPBD Kabupaten Nias Selatan masih melakukan asesmen terkait dampak dari kejadian gempa. Proses asesmen sempat terhambat akibat sinyal komunikasi GSM terdekat dengan pusat gempa terkendala.
Kabupaten Nias Selatan merupakan wilayah yang rawan terhadap dampak bahaya gempa bumi. Menurut kajian inaRISK, sebanyak 35 kecamatan berada pada potensi bahaya gempa bumi dengan kategori sedang hingga tinggi. Sebanyak 364.880 jiwa yang tersebar pada 35 kecamatan itu berpotensi terpapar dampak gempa. (act)
Load more