Surabaya, Jawa Timur - Kebakaran Mall Tunjungan Plaza Surabaya berlangsung saat waktu berbuka puasa, Rabu (13/4/2022) petang. Para pengunjung yang sudah berkumpul di sana langsung berhamburan keluar gedung.
Para pengunjung langsung berusaha menyelamatkan diri dari kebakaran Mall Tunjungan Plaza Surabaya. Mereka evakuasi secara mandiri karena Tunjungan Plaza (TP) memiliki beberapa akses keluar yang terintegrasi. Akses tersebut memudahkan pengunjung dan pegawai TP untuk keluar dari gedung.
Pukul 18.30 WIB, petugas melakukan proses pembasahan di titik api yang berasal di lantai atas Tunjungan Plaza 5.
Kebakaran Mall Tunjungan Plaza Surabaya terjadi pada pukul 17.40 WIB ketika pengunjung dan pegawai mal bersiap buka puasa.
Belum ada keterangan penyebab terjadinya kebakaran, dan petugas juga belum bisa mengonfirmasi apakah ada korban atau tidak karena mereka masih fokus pemadaman. (sha/act)
Load more