Jakarta - Kedatangan jenazah Emmeril Khan Mumtadz putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 15:45 WIB, juga disambut oleh sejumlah menteri dan pejabat negara.
Sebut saja Ketua Dewan Pertimbangan Kadin, Anindya Bakrie, Menteri BUMN Erick Thohir, Mensesneg Pratikno, Mentri KUKM, Menlu (TBA), Ketua PSSI dan Bupati Tangerang.
Usai serah terima jenazah dari pihak Kemenlu kepada keluarga, selanjutnya, jenazah Eril akan langsung dibawa ke Gedung Pakuan, Bandung, untuk disemayamkan.
Melalui Elpi Nazmuzzaman, keluarga besar pun turut mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan doa dan ucapan belasungkawa kepada Emmeril Khan Mumtadz
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendoakan dan turut disini. Terima kasih kami ucapkan kepada pak Anindya Bakri, pak Erik Tohir, Pak Pratikno, Ketua PSSI, Bupati tangerang dan sejumlah menteri lainya." Ungkap Elpi, paman Eril dihadapan media.
Sementara itu, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Wahyu Wijaya, bagi masyarakat yang ingin berziarah di makam Eril, akan diizinkan mulai pukul 17.45 WIB, Senin (13/6/2022).
Setelah itu, Jenazah Eril akan dibawa ke Islamic Center Baitul Ridwan, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6/2022) pukul 11.00 WIB untuk dimakamkan. (mg5/mii)
Load more