LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad (kiri) dan Ketua Umum Nasdem Surya Paloh (kanan) di Kantor DPP NasDem, Jakarta, Jumat (17/6/2022)
Sumber :
  • Nasdem.id

Hadir di Rakernas Nasdem, Mahathir dan Paloh Saling Puji dan Kenang Persahabatan yang Sudah Terjalin Sejak 40 Tahun Lalu

Mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad mengunjungi Kantor DPP NasDem, Jakarta, Jumat (17/6/2022). Kedua tokoh tersebut bersahabat sejak 40 tahun lalu.

Jumat, 17 Juni 2022 - 19:52 WIB

Jakarta - Mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia Mahathir Mohamad mengunjungi Kantor DPP NasDem, Jakarta, Jumat (17/6/2022).

Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem Surya Paloh mengatakan, kunjungan Mahathir adalah dalam rangka memenuhi undangan memberikan kuliah umum di Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.

"Mahathir Mohamad kali ini melakukan kunjungan persahabatan guna memenuhi undangan dari Partai NasDem untuk secara spesial beliau akan memberikan kuliah umum dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) NasDem hari ini. Itu merupakan momentum yang amat berharga bagi NasDem tentunya untuk menambah spirit dan motivasi,," kata Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem Surya Paloh kepada wartawan di Kantor DPP NasDem atau NasDem Tower, Jakarta, Jumat (17/6/2022).

Semenatara Mahathir Mohamad mengatakan, dirinya berterima kasih atas kesempatan yang diberikan.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Surya Paloh atas jemputan sebagai narasumber kuliah umum pada kegiatan Rapat Kerja Nasional Partai Nasdem," ujar Mahathir dalam siaran tertulis NasDem di Jakarta, dikutip pada Jumat (17/6/2022).

Baca Juga :

Rakernas NasDem diketahui dilaksanakan mulai dari 15 hingga 17 Juni 2022 dengan mengusung tema "Meneguhkan Politik Kebangsaan".

Rakernas tersebut dihadiri sekitar 6.311 peserta. Mereka terdiri atas DPP Partai NasDem, anggota DPR RI, anggota DPRD, Ketua Dewan Pertimbangan DPW Partai NasDem, jajaran pengurus DPW, dan DPD dari seluruh Indonesia.

Mahathir dan Surya Paloh Bersahabat Sejak 40 Tahun Lalu

Mahathir Mohammad (Sumber: ANTARA)

Menurut Surya Paloh, Mahathir merupakan seorang tokoh bangsa yang senantiasa memberikan inspirasi bagi semua orang.

Ia mengatakan bahwa NasDem memberikan rasa hormat yang sebesar-besarnya atas kesediaan Mahathir untuk memenuhi undangan tersebut dan menyempatkan diri pula mengunjungi NasDem Tower meskipun telah memasuki usia 96 tahun.

"Dengan kondisi, keadaan seperti ini, dengan usia yang beliau, kami menaruhkan rasa hormat yang sehebat-hebatnya kepada beliau," kata Paloh.

Bahkan secara pribadi, Surya Paloh yang telah bersahabat dengan Mahathir sejak 40 tahun lalu mengucapkan terima kasih atas kunjungan persahabatan tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Mahathir menyampaikan rasa syukur dan bahagia karena dapat bertemu dengan sahabat lamanya, yakni Surya Paloh, dan melihat secara langsung kemajuan Indonesia.

Mahathir pun mengaku bahagia melihat kemajuan yang dialami NasDem di bawah kepemimpinan Surya Paloh.

Mantan Perdana Menteri Malaysia ini menjelaskan pertemuannya dengan Surya Paloh di NasDem Tower membahas mengenai keadaan di Malaysia dan Indonesia.

Mahathir berharap persahabatan yang terjalin antara dirinya dan Surya Paloh dapat pula meningkatkan hubungan persahabatan antara Malaysia dan Indonesia.

"Kita harap kita boleh menyumbangkan persahabatan antara Malaysia dan Indonesia," kata dia.

Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh menyebutkan bahwa mantan Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad sebagai patriot pejuang negeri.

"Seorang Mahathir, dari apa yang saya pahami, beliau adalah seorang patriotik pejuang negeri," kata Surya Paloh.

Dia menyebut Mahathir sebagai sosok yang menginspirasi dirinya lewat bukunya tentang introspeksi diri.

"Ini luar biasa, seorang tokoh yang begitu kawakan yang memberikan inspirasi kita semua, bahkan dunia. Dalam tulisan bukunya itu mengajak kita berani introspeksi diri kita. Membangun autokritik, siapa kita, siapa kita. Itu juga yang harus kita miliki," jelasnya.

Surya Paloh menyebut Mahathir adalah teman lama. Dia mengaku sudah mengenal Mahathir sejak 40 tahun yang lalu.

"Sore ini kita kedatangan tamu yang istimewa, teman lama dengan senioritas yang beliau miliki, lebih dari 40 tahun yang lalu kami bersama dan berkenalan," katanya.

Dia mengucapkan terima kasih kepada Mahathir Mohamad yang berkenan hadir dalam kegiatan Rakernas NasDem.

"Kami berterima kasih hanya dalam waktu singkat kurang dari 2x24 jam, beliau mengatakan bersedia untuk NasDem. Ini luar biasa, seorang tokoh yang begitu kawakan yang memberikan inspirasi kita semua, bahkan dunia," ucap Surya Paloh.

Dalam kunjungannya, Mahathir bersama jajarannya didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai NasDem Johnny G. Plate memasuki area depan NasDem Tower pada Jumat (17/6/2022) pukul 11.37 WIB dan disambut langsung Surya Paloh.

Selanjutnya, Paloh menuntun Mahathir untuk bersalaman dan saling menyapa dengan beberapa jajarannya, yaitu Bendahara Umum NasDem atau Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni, Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Hi Ali, dan beberapa kader NasDem lainnya, seperti Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat, dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya.

Setelah itu, Surya Paloh mengiringi Mahathir berjalan ke area depan tangga menuju lobi NasDem Tower untuk menerima penghormatan dari Garda Pemuda NasDem.

Lalu, keduanya bersama rombongan lainnya berjalan memasuki salah satu ruangan di lantai dasar NasDem Tower. (ant/mg2/put)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Azizah Salsha Pernah Digosipkan Selingkuh, Terawangan Jeng Nimas Bilang Kalau Itu Pengaruhi Karier Pratama Arhan, Katanya...

Azizah Salsha Pernah Digosipkan Selingkuh, Terawangan Jeng Nimas Bilang Kalau Itu Pengaruhi Karier Pratama Arhan, Katanya...

Terawangan Jeng Nimas menyebutkan jika isu perselingkuhan yang menyeret nama Azizah Salsha beberapa waktu lalu turut memengaruhi karier suaminya, Pratama Arhan.
Antisipasi Disalahgunakan, Kejaksaan Negeri Ponorogo Musnahkan Ribuan Barang Bukti Tindak Pidana

Antisipasi Disalahgunakan, Kejaksaan Negeri Ponorogo Musnahkan Ribuan Barang Bukti Tindak Pidana

Kejaksaan Negeri Kabupaten Ponorogo memusnahkan barang bukti tindak pidana yang telah dinyatakan berkekuatan hukum tetap atau inkrah bulan Juni-November 2024.
Pertama Kali Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Wonderkid Borneo FC Ini Siap Serap Ilmu dan Bersaing Tembus Skuad Utama

Pertama Kali Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Wonderkid Borneo FC Ini Siap Serap Ilmu dan Bersaing Tembus Skuad Utama

Wonderkid Borneo FC, Rivaldo Eneiro Pakpahan mengaku ingin menyerap banyak ilmu dan siap bersaing menembus skuad utama usai dipanggil ke Timnas Indonesia untuk pertama kalinya.
Legislator PKS soal OTT KPK Cagub Bengkulu: Upaya Membunuh Kandidat

Legislator PKS soal OTT KPK Cagub Bengkulu: Upaya Membunuh Kandidat

Anggota Komisi III DPR Fraksi PKS Nasir Djamil menduga operasi tangkap tangan (OTT) KPK terhadap cagub Bengkulu 2024 Rohidin Mersyah sebagai upaya politisasi hukum.
Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Ingatkan Pesan Ustaz Adi Hidayat Ada Satu Amalan Bisa Menekan Kasus Korupsi di Indonesia, Apa Itu?

Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Ingatkan Pesan Ustaz Adi Hidayat Ada Satu Amalan Bisa Menekan Kasus Korupsi di Indonesia, Apa Itu?

Ustaz Adi Hidayat pun menyampaikan dalam ceramahnya, ada satu amalan bisa dilakukan. Amalan tersebut mudah dilakukan oleh para pemimpin dan jajarannya, simak ..
Tak Bisa Bela Vietnam di Piala AFF 2024, Pemain Naturalisasi Ini Kedapatan Jajan di Pasar

Tak Bisa Bela Vietnam di Piala AFF 2024, Pemain Naturalisasi Ini Kedapatan Jajan di Pasar

Federasi Sepak Bola Vietnam tengah menyiapkan ketersediaan pemain naturalisasi Nguyen Xuan Son asal Brasil untuk Piala AFF 2024. 
Trending
Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Jurnalis Korea Selatan Akui Terkejut Ketika Meliput Pertandingan Timnas Indonesia, Tagar STY Out Sekejap Berubah Jadi Pujian

Memperkenalkan diri sebagai Football Bohemian, Kim Tae-seok menceritakan atmosfer Stadion Gelora Bung Karno saat Timnas Indonesia menjamu Jepang dan Arab Saudi.
Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Profil Alwin Jabarti Kiemas, Jadi Tersangka Judi Online Komdigi Keponakan Megawati Ini Punya Karier yang Mentereng

Kasus judi online di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) kini seret keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas. Ini profilnya!
Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Reaksi Media Vietnam Dengar Asnawi Mangkualam Sebut Timnas Indonesia Kini Lebih Mudah Kalahkan Golden Star karena Banyak Pemain Naturalisasi 

Media Vietnam memberikan reaksi usai mendengar Asnawi Mangkualam menyebut Timnas Indonesia kini lebih mudah mengalahkan Golden Star karena diperkuat banyak pemain naturalisasi.
Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai Sekarang Shalat Dhuha Baca Surah Ini agar Rezeki Mengalir Deras dan Keinginan Cepat Tercapai Kata Ustaz Adi Hidayat

Mulai sekarang shalat dhuha baca surah ini agar rezeki mengalir deras dan keinginan cepat tercapai kata Ustaz Adi Hidayat, bukan surah Ad-Dhuha, ternyata...
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Ungkit Kemenangan atas Timnas Indonesia: Sebenarnya, Kami Sangat Menderita karena...

Walaupun sudah berlalu dua minggu lepas, pelatih Jepang Hajime Moriyasu tiba-tiba mengungkit kemenangan atas Timnas Indonesia di Jakarta kepada media setempat.
Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Suara Hati Pelatih Red Sparks soal Kunjungannya ke Indonesia, Akhirnya Jujur Bilang Kalau Saat Itu Dia Sangat...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin, akhirnya menceritakan momen saat dirinya dan tim menyambangi Indonesia setelah berakhirnya kompetisi Liga Voli Korea musim lalu.
Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

Keponakan Megawati, Alwin Jabarti Kiemas Jadi Tersangka Judi Online Komdigi, Begini Respons Tegas PDIP

PDIP buka suara berita soal keponakan Megawati Soekarnoputri, yakni Alwin Jabarti Kiemas yang ditetapkan sebagai tersangka kasus judi online. Begini katanya..
Selengkapnya
Viral