New York, AS - Sedikitnya 43 orang tewas akibat banjir bandang yang melanda sejumlah kawasan di kawasan New York Amerika Serikat, usai terjangan Badai Ida yang juga terjadi di wilayah itu pada Rabu (1 September 2021).
Menurut keterangan polisi korban tewas tersebar di sejumlah wilayah seperti New York City, New Jersey, Pennsylvania dan Connecticut. Warga tewas berkisar antara usia 2 hingga 86 tahun, karena terjebak di rumah mereka.
Seperti dikutip dari laman The NYTimes, polisi menyebut korban tewas diantaranya 23 berada di New Jersey, 3 di Westchester, 1 orang di Connecticut, 4 di Philadelphia dan 12 di New York.
Sebanyak 23 orang tewas di New Jersey, mayatnya ditemukan di sebuah kompleks apartemen di Elizabeth, di seberang jalan dari pemadam kebakaran yang banjir, kata Kelly Martins, juru bicara kota itu.
Sementara itu seorang Sersan polisi negara bagian Connecticut, tewas di Woodbury setelah kendaraannya tersapu banjir, kata polisi dalam konferensi pers.
Selanjutnya Gubernur New York Kathy Hochul mengumumkan keadaan darurat banjir bandang di New York City dan seluruh timur laut Amerika Serikat menjadi faktor keadaan darurat.
"Saya menyatakan keadaan darurat untuk membantu warga New York yang terkena dampak badai malam ini," ucap Hochul, dilansir dari AFP, Kamis, 2 September 2021.
Pascaterjangan Badai Ida, sebagian wilayah di kota New York pada Kamis waktu setempat masih terendam banjir. Di jalan Antar Negara bagian Major Deegan Expressway, sejumlah mobil masih terendam genangan air.ner
Load more