Brigita Manohara (Instagram)
Sementara itu, Brigita Manohara membantah mangkir dari panggilan KPK.
"Saya tidak tahu perihal pemanggilan saya sebagai saksi ke KPK," katanya, Selasa (19/7/2022).
Menurutnya, surat pemanggilan tersebut dikirimkan ke alamatnya di Surabaya dan berdasarkan laporan jasa pengiriman diterima oleh Brigita Purnawati Manohara selaku nama yang dituju oleh surat tersebut.
"Saya menyatakan bahwa saya tidak menerima surat tersebut karena sejak 2012 saya sudah tinggal di Jakarta dan alamat kependudukan saya sudah dipindah ke Jakarta sejak akhir 2021.
Soal pemeriksaan Brigita juga mengaku belum tahu materi apa yang akan dikonfirmasi oleh tim penyidik KPK.
"Karena saya juga baru mengetahui perihal pemanggilan saya pagi tadi. Saya akan memberikan penjelasan lebih lanjut setelah saya menghadiri pemanggilan tersebut," ucapnya.
Load more