Belitung - Pelaksanaan pertemuan tingkat Menteri Pembangunan (Development Working Group) G20 di Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pada 7-9 September diperkirakan akan meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara ke daerah itu.
“Kami yakin, berlangsungnya DWG G20 di Belitung bisa menarik wisatawan internasional untuk tahu dan datang melihat Belitung," kata anggota Komisi I DPR RI, Rudianto Tjen di Tanjung Pandan, Selasa (2/8/2022).
Karena itu, Rudianto berharap, penyelenggara dapat mempersiapkan pelaksanaan pertemuan Menteri Pembangunan G20 itu dengan sebaik mungkin, untuk memberikan kesan baik dan melekat kepada para delegasi.
“Dengan mereka menggelar rapat di sini dan banyaknya perwakilan luar negeri yang datang kami berharap peserta rapat ini memiliki kesan yang baik terhadap Belitung,” ujar Rudianto pula.
Meski belum meninjau secara langsung, Rudianto mengaku telah mendapat laporan dari panitia pelaksana. Saat ini persiapan pelaksanaan pertemuan tingkat Menteri Pembangunan G20 di daerah itu terus berjalan (on progress).
“Saya memang belum sempat keliling namun mendengar laporan-laporan kesiapan sudah berjalan sesuai rencana namun jika ada satu dua titik persiapan yang belum selesai saya berharap bisa menyelesaikan ini secepat-cepatnya," ujarnya.
Pelaksanaan pertemuan tingkat Menteri Pembangunan G20 di Provinsi Bangka – Belitung, menurut Rudianto, sangat penting. Karena itu, pelaksanaan acara ini harus mendapatkan perhatian dan dukungan dari semua pihak.
“Baik dukungan dari pemerintah tingkat I, pemerintah tingkat II maupun pemerintah pusat agar persiapan ini berjalan baik dan kita sangat bangga DWG 20 di Belitung bisa lancar, sukses sesuai yang diharapkan,” ujarnya. (hw/prs)
Load more