LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tim Balai Pelestarian Cagar Budaya melakukan ekskavasi tahap IV di Situs Kumitir, Mojokerto, Jatim, Kamis (9/9/2021)
Sumber :
  • tim tvOne/ika nurulla

Ini Dia Penampakan Pintu Gerbang Istana Bhre Wengker di Mojokerto

Situs Kumitir diyakini bukan istana tetap Bhre Wengker.  Istana ini hanya sebagai persinggahan Bhre Wengker saat dipanggil menghadap Raja Hayam Wuruk.

Kamis, 9 September 2021 - 12:34 WIB

Mojokerto, Jawa Timur - Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur kembali melanjutkan ekskavasi tahap keempat di tahun ketiga di Situs Kumitir. Penggalian berlangsung hingga 30 September 2021. 

Targetnya meperjelas kondisi dinding situs bagian barat, yang diduga pintu gerbang istana persinggahan Bhre Wengker.

"Kita berusaha menampakkan jalur sisi barat dari bentangan yang sudah muncul di tahun 2020, hanya saja kita memperjelas lagi bukaan jalur sisi barat," kata Arkeolog BPCB Jawa Timur, Wicaksono Dwi Nugroho, dilokasi penggalian, Kamis.

Wicaksono menuturkan, ekskavasi situs tahap 4 yang ada di Desa Kumitir, Kecamatan Jatirejo, Mojokerto ini diharapkan ada temuan baru untuk memperkuat interpretasi dinding keliling situs yang memiliki luas 6,4 hektare. 

Baca Juga :

Ia menargetkan ekskavasi di tahap ke 4 ini selesai dalam 22 hari dengan luas 1.200 meter persegi.

"Kita berharap menemukan data-data baru yang nanti memperkuat interpretasi bagaimana kondisi dari dinding sisi barat yang kita duga merupakan bagian depan dari dinding keliling situs kumitir yang memiliki ukuran 312 x 203 meter," jelasnya.

Saat ekskavasi pada tahun 2019 lalu, BPCB Jatim menemukan dinding sisi timur yang jaraknya sekitar 50 meter dari istana yang diduga persinggahan Bhre Wengker, paman Raja Majapahit Hayam Wuruk. Dinding sisi timur ini memiliki dua sisi yang berbeda.

Sementara pada tahun 2020, BPCB Jatim mulai menemukan dinding sisi barat istana. Dinding ini berbentuk dengan dinding sisi timur,  di sisi barat ini BPCB menemukan dinding dengan dua sisi yang sama-sama halus.

Pada ekskavasi tahap ke 3 tahun 2021 pada bulan Maret, tim ekskavasi berhasil menemukan tembok pelindung Situs Kumitir. Struktur tembok dari bata merah itu mempunyai ketebalan 170 cm dan tinggi 175 cm. 

Tembok ini mengelilingi Situs Kumitir hingga membentuk area persegi panjang seluas 64.148 meter persegi atau 6,4 hektare. Yaitu panjang tembok dari barat ke timur 316 meter dan 203 meter dari utara ke selatan.Tim ekskavasi juga menemukan struktur bata dengan kombinasi bongkahan batu bulat atau bolder dan batu persegi.

Terkubur Sedimen 2 Meter

Arkeolog Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jatim mencetuskan hipotesis baru, setelah menggelar tiga tahap ekskavasi Situs Kumitir di Kabupaten Mojokerto. 

Struktur kuno yang ditemukan di area seluas 6,4 hektare tersebut diyakini sebagai istana persinggahan Bhre Wengker, paman Raja Majapahit Hayam Wuruk.

Sementara itu, Runtuhnya situs kumitir disebabkan akibat banjir bandang besar dari Pegunungan pada masa lalu. 

Hal itu dikatakan oleh pakar Geologi Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Dr Ir Amien Widodo saat meninjau situs yang diyakini bekas istana Bhre Wengker, paman Hayam Wuruk di Desa Bendo Desa Kumitir, Kecamatan Jatirejo, Mojokerto, Rabu 8 September 2021.

Menurut Amien, struktur bangunan purbakala di situs kumitir ini terkubur sedimen hingga ketebalan 2 meter lebih. 

"Teruruk mulai dasarnya, atasnya masih teruruk lagi. Kami mempelajari prosesnya apa yang menyebabkan teruruknya itu," kata Amien dilokasi.

Ia menyebut, banjir bandang dengan kecepatan tinggi terjadi saat itu. Sehingga membuat bangunan purbakala itu terkubur.Perlu di ketahui, Ekskavasi Situs Kumitir di Dusun Bendo, Desa Kumitir, Kecamatan Jatirejo digelar tim dari BPCB Jatim pada 2019, 2020 dan 2021.

Struktur yang diyakini para arkeolog sebagai sisa-sisa istana Bhre Wengker ditemukan tepat di sebelah barat tempat pemakaman umum Dusun Bendo. 

Bangunan seluas 20 x 26 meter persegi itu menghadap ke barat, atau lurus dengan pintu gerbang yang ditemukan di tembok keliling sisi barat.

Selain berbagai temuan arkeologis, hipotesis Situs Kumitir adalah istana Bhre Wengker juga ditunjang bukti-bukti literatur. Antara lain dari Kitab Negarakertagama, Kidung Wargasari dan Pararaton.

Sisa-sisa bangunan kuno di Situs Kumitir diyakini bukan istana tetap Bhre Wengker. 
Istana ini hanya sebagai persinggahan Bhre Wengker saat dipanggil menghadap Raja Hayam Wuruk. Di dalam Kitab Negarakertagama dijelaskan tata letak keraton Majapahit atau Wilwatiktapura. Yaitu istana Hayam Wuruk dikelilingi istana raja-raja bawahan Majapahit. (ika nurulla/ito)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Di Depan Media Italia, Erick Thohir Akhirnya Bicara Jujur Soal Kelanjutan Naturalisasi Emil Audero ke Timnas Indonesia: Sebenarnya...

Di Depan Media Italia, Erick Thohir Akhirnya Bicara Jujur Soal Kelanjutan Naturalisasi Emil Audero ke Timnas Indonesia: Sebenarnya...

Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI mengungkapkan bagaimana kelanjutan naturalisasi penjaga gawang Emil Audero ke Timnas Indonesia di hadapan media Italia.
Jokowi dan SBY Dipastikan Tak Hadiri Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono, Riza Patria Ungkap Alasannya

Jokowi dan SBY Dipastikan Tak Hadiri Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono, Riza Patria Ungkap Alasannya

Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Ahmad Riza Patria mengatakan Presiden Jokowi dan Susilo Bambang Yudhoyono dipastikan tidak hadir dalam kampanye akbar
Meriahkan Indonesia Open Aquatic Championship 2024, BCA Hadir sebagai Komitmen Dukungan Perkembangan Industri Olahraga Renang

Meriahkan Indonesia Open Aquatic Championship 2024, BCA Hadir sebagai Komitmen Dukungan Perkembangan Industri Olahraga Renang

BCA sebagai sponsor utama Indonesia Open Aquatic Championship (IOAC) 2024 hadir untuk mewujudkan komitmen dalam perkembangan industri olahraga renang nasional.
Pengamat: Pramono Anung Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP dan Mega Dialat Peraga Demi Raup Massa Anies

Pengamat: Pramono Anung Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP dan Mega Dialat Peraga Demi Raup Massa Anies

Pasangan calon Pramono Anung-Rano Karno yang disebut mendapat dukungan dari Anies Baswedan.
Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Kebiasaan Usai Shalat Bukanlah Bersalaman, Justru Lebih Utamanya melakukan Ini

Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Kebiasaan Usai Shalat Bukanlah Bersalaman, Justru Lebih Utamanya melakukan Ini

Kebiasaan seperti bersalaman kerap dianggap akan mempererat tali silaturahmi diantara sesama. Hal itu juga dilakukan saat bertemu di tempat kerja atau ketika..
Elektabilitas Terus Meroket, Relawan Siap Menangkan Farhan-Erwin di Pilwalkot Bandung 2024

Elektabilitas Terus Meroket, Relawan Siap Menangkan Farhan-Erwin di Pilwalkot Bandung 2024

Relawan pasangan calon ali kota dan wakil wali kota Bandung nomor urut 03 menyatakan siap mengawal kemenangan Muhammad Farhan dan Erwin i Pilwalkot Bandung.
Trending
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshar korban tewas polisi tembak polisi akan menikah dengan Polwan tahun depan, ini sosok calon istrinya...
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Media Vietnam Tiba-Tiba Sebut FIFA Terima Usulan Larangan Timnas Indonesia Lakukan Naturalisasi Pemain, Iri dengan Skuad Shin Tae-yong?

Media Vietnam Tiba-Tiba Sebut FIFA Terima Usulan Larangan Timnas Indonesia Lakukan Naturalisasi Pemain, Iri dengan Skuad Shin Tae-yong?

Media Vietnam tiba-tiba menyebut FIFA telah menerima usulan larangan Timnas Indonesia untuk melakukan naturalisasi pemain untuk skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong. Kok bisa?
Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jelang hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 tahun depan, Australia dapat satu kabar buruk lantaran tak bisa diperkuat pemain idaman mereka.
Selengkapnya
Viral