LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pria Cirebon yang dituduh sebagai Hacker Bjorka
Sumber :
  • tvOne/Erfan Septyawan

Akhirnya Sosok yang Dituduh Sebagai Bjorka Menghubungi Polisi dan Membuat Pengakuan

Pemilik akun instagram Muhammad Said Fikriansyah, yang dituduh sebagai sosok hacker Bjorka dikabarkan menghubungi Polresta Cirebon. Ia juga memberikan pengakuan

Kamis, 15 September 2022 - 08:12 WIB

tvOnenews - Sosok yang belakangan ini viral di jagad maya karena diduga merupakan orang yang berada di belakang akun Bjorka, angkat bicara dan memberikan keterangan terkait hal tersebut.

Pemilik akun instagram Muhammad Said Fikriansyah, yang dimention oleh Anonymous Prime dan dituduh sebagai sosok hacker Bjorka dikabarkan menghubungi Polresta Cirebon. Pria asal Cirebon itu juga memberikan pengakuan bahwa dia bukanlah Bjorka.

Saat ditemui di rumahnya, Muhammad Said Fikriansyah atau yang akrab disapa Arif merasa dirugikan oleh tuduhan dari akun voltcyber_v2. Arif merupakan warga Desa Klayan, Kecamatan Gunungjati, Kabupaten Cirebon. 

Mengetahui namanya dicatut di berbagai sosial media miliknya, membuat Arif meminta perlindungan kepada pihak berwajib.

"Dari kemarin pagi, sudah ramai nama saya ditautkan di berbagai media menuduh, mendesak dan menganggap saya hacker, saya marah karena tuduhan itu," ujar arif, dilansir dari laman VIVA, Kamis (15/9/2022)

Baca Juga :

Arif tidak diam, remaja 17 tahun itu kemudian menghubungi akun instagram Polresta Cirebon untuk meminta perlindungan.

"Akhirnya saya inisiatif menghubungi Polresta Cirebon untuk minta perlindungan bahwa saya bukan hacker atau Bjorka," jelasnya.

Dia menegaskan, apa yang sangkakan oleh berbagai pihak tidak benar, bahkan saat ditemui para media Arif tampak syok, raut mukanya cemas dan matanya memerah seperti kurang istirahat.

"Tidak bisa tidur saya dari kemarin, padahal saya sendiri tidak pernah ikut hacker-hacker, tidak kenal akun volt itu siapa dan saya tegaskan saya bukan Bjorka," tegasnya. 

Dituduh menjadi sosok dibalik hacker Bjorka

Sebelumnya akun instagram @volt_anonym mengklaim telah menemukan sosok yang saat ini tengah dicari-cari, yakni peretas dengan nama Bjorka. 

Akun tersebut bahkan melakukan mention terhadap akun Instagram @muhammadsaidfikriansyah, sebagai sosok yang diduga sebagai Bjorka.

Melalui akun alternatifnya yang memiliki nama @voltcyber_v2, @volt_anonym mengunggah sebuah konten video yang menunjukkan dugaannya terhadap sosok asli Bjorka.

Di awal video tersebut menampilkan teks “M.S.F WE ARE FROM CIREBON. Percuma kita bayar pajak (pajak rakyat) namun sistem masih bisa ditembus oleh manusia biasa. Yu belajar ngopi aja anak-anak IT Kominfo”.

Video berdurasi sekitar 15 detik itu juga menampilkan foto-foto dari terduga Bjorka, foto rumah yang diambil dari Google Maps, sanggahan dari orang yang tertuduh hingga  akun LinkedIn. 

"Mau klarifikasi apapun namanya sebar data orang lain itu sudah melanggar ya adek adek kecil. Ingat!!! Ekor itu selalu ngikutin jejak jejak kecuali lu ekor cicak yang bisa putus lalu cari jalan sendiri. Mau sampe kapan main kucing-kucingan sama aing!!!," imbuhnya. 

Imbas dari viralnya unggahan akun @volt_anonym tersebut, akun Instagram terduga Bjorka itu telah diserbu warganet. Bahkan pemilik akun @muhammadsaidfikriansyah sampai membatasi komentar sehingga pengguna Instagram tidak bisa lagi membubuhkan komentar baru di sana. Akun tersebut saat ini telah memiliki 24,1 ribu pengikut.

Selain itu, @volt_anonym juga membongkar soal pencurian data yang ternyata tidak sebanyak apa yang dibeberkan.

"Data yang katanya 133M dari meretas Kominfo tidak lebih isinya cuma 200 data saja dan itu pun di-copy sehingga banyak data yang sama seolah-olah  data yang dia curi sebanyak 133M padahal cuma 200 an," tulisnya, dikutip dari laman VIVA Tekno pada Rabu (14/9/2022)

Akun Anonymous Prime ditangguhkan dan Menghilang

Artikel
tangkapan layar akun Anonymous Prime @volt_anonym

Setelah unggahannya tentang dugaan sosok asli si Hacker Bjorka viral, akun instagram Anonymous Prime dengan nama @volt_anonym dikabarkan di-report secara masal, sehingga kini akun tersebut menghilang.

Hal itu disampaikan sendiri oleh pemilik akun Anonymous Prime melalui unggahan di akun instagram cadangannya @voltcyber_v2. Pada awalnya, ia mengunggah postinganny yang membongkar sosok yang hacker Bjorka terhapus.

“Cupu mainnya report massal BOCIL sekarang..” tulis keterangan unggahan yang menampilkan tangkapan layar bahwa postingannya telah dihapus, dikutip Kamis (15/9/2022.

Dalam unggahan lain, ia juga menjelaskan bahwa, akunnya mendapat report masal, sehingga akunnya ditangguhkan dan kini hilang dari instagram.

“Aing enak-enak bobo ganteng e ada notifikasi banyak ternyata akun aing kena report massal. Lagu lama.. Yang penting dia dipanggil kembali ke polres Cirebon” tulis keterangan unggahan tersebut. (viva/Mzn)

 

Jangan lupa tonton dan subscribe YouTube tvOnenews.com:

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Presiden Prabowo Dikabarkan Akan Mencoblos Pilkada di Kabupaten Bogor

Presiden Prabowo Dikabarkan Akan Mencoblos Pilkada di Kabupaten Bogor

Presiden RI Prabowo Subianto dijadwalkan mencoblos kertas suara Pilkada di TPS 08 di dekat kediamannya, Desa Bojongkoneng, Babakanmadang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Ciptakan Kemandirian dan Ketahanan Pangan, Bank Indonesia Jatim Support Green House dan Percetakan Ponpes Amanatul Ummah

Ciptakan Kemandirian dan Ketahanan Pangan, Bank Indonesia Jatim Support Green House dan Percetakan Ponpes Amanatul Ummah

Green house atau rumah kaca merupakan inovasi teknologi di bidang pertanian yang dirancang untuk menciptakan lingkungan yang optimal bagi pertumbuhan tanaman. 
Bukan Megawati Hangestri, Media Korea Sebut Pemain Red Sparks Ini Jadi Titisan Kim Yeon-koung di Liga Voli Korea 2024-2025

Bukan Megawati Hangestri, Media Korea Sebut Pemain Red Sparks Ini Jadi Titisan Kim Yeon-koung di Liga Voli Korea 2024-2025

Media Korea Selatan menyebut salah satu pemain Red Sparks sebagai titisan Ratu Voli Korea yakni Kim Yeon-koung, namun sosok tersebut bukanlah Megawati Hangestri
Ada Kabar Buruk, Semua Warga Jakarta Diminta Harus Waspada pada Senin 25 November 2024 Sore Hingga Malam Ini

Ada Kabar Buruk, Semua Warga Jakarta Diminta Harus Waspada pada Senin 25 November 2024 Sore Hingga Malam Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan kabar buruk yang akan terjadi di seluruh wilayah DKI Jakarta, pada Senin, 25 November 2024.
Omongan Media Vietnam soal Timnas Indonesia Tak Diperkuat Maarten Paes di Piala AFF 2024: Kabar Baik, Kesempatan untuk Bobol Garuda 

Omongan Media Vietnam soal Timnas Indonesia Tak Diperkuat Maarten Paes di Piala AFF 2024: Kabar Baik, Kesempatan untuk Bobol Garuda 

Media Vietnam menganggap Timnas Indonesia yang tak akan diperkuat Maarten Paes di Piala AFF 2024 menjadi sebuah kabar baik bagi para lawannya termasuk Golden Star.
Kevin Diks Marah dan Emosional usai Cetak Assist saat Bawa FC Copenhagen Hantam Lyngby BK 2-1 di Liga Denmark, Ada Apa?

Kevin Diks Marah dan Emosional usai Cetak Assist saat Bawa FC Copenhagen Hantam Lyngby BK 2-1 di Liga Denmark, Ada Apa?

Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks mengaku sempat marah dan emosional usai mencetak assist saat membawa FC Copenhagen mengalahkan Lyngby BK di Liga Denmark 2024-2025.
Trending
Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris Sebut 5 Pemain Timnas Indonesia sedang Naik Daun di Eropa, Nomor 3 Pernah Buat Masalah Besar dengan Shin Tae-yong

Media Inggris menyebut ada lima pemain Timnas Indonesia yang saat ini sedang naik daun di Eropa, termasuk salah satunya pernah bermasalah dengan Shin Tae-yong.
Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Meski Dibantai Rekan Sendiri, Calvin Verdonk Justru Rebut Perhatian Pelatih NEC Nijmegen atas Performa Gemilangnya di Timnas Indonesia, Katanya... 

Pelatih NEC Nijmegen, Rogier Meijer, akui kagum dengan performa Calvin Verdonk saat membela Timnas Indonesia dalam laga Jepang bersama Koki Ogawa, ia bilang..
Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Jadi Kiper Andalan Timnas Indonesia, Ternyata Maarten Paes Sempat Menyerah Jadi Pemain Sepak Bola Karena Ini

Maarten Paes kini menjadi kiper utama di Timnas Indonesia dan menjadi aktor utama dalam perkembangan Skuad Garuda sejak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Miliano Jonathans Buka-bukaan Soal Peluang Naturalisasi Dirinya, Penyerang Vitesse Ini Bilang Kalau Timnas Indonesia..

Miliano Jonathans Buka-bukaan Soal Peluang Naturalisasi Dirinya, Penyerang Vitesse Ini Bilang Kalau Timnas Indonesia..

Miliano Jonathans buka-bukaan soal peluang naturalisasi dirinya agar bisa memperkuat Timnas Indonesia. Kepada media Belanda penyerang Vitesse Arnhem bilang...
Masih Ingat Darryl Verdonk? Saudara Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk yang Jadi Atlet Kickboxing, Kini Kabarnya...

Masih Ingat Darryl Verdonk? Saudara Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk yang Jadi Atlet Kickboxing, Kini Kabarnya...

Menilik profil dan kabar terbaru Darryl Verdonk, kakak kandung dari pemain Timnas Indonesia yakni Calvin Verdonk yang merupakan atlet kickboxing ternama.
Tagar STYOut Lumrah, Ketua Umum PSSI Erick Thohir Minta Suporter Konsisten Dukung Timnas Indonesia: Pelatih Arab Saudi yang Kalahkan Argentina Saja ...

Tagar STYOut Lumrah, Ketua Umum PSSI Erick Thohir Minta Suporter Konsisten Dukung Timnas Indonesia: Pelatih Arab Saudi yang Kalahkan Argentina Saja ...

Tagar STYOut tersebut berhenti setelah Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi, namun Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut tagar tersebut tidak adil ketika kondisi Skuad Garuda kalah. 
Selengkapnya
Viral