LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Sumber :
  • ANTARA

Demokrat Sebut Ada 'Genderuwo' yang Jegal Anies Maju Jadi Capres di Pilpres 2024, Siapa?

Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K. Harman menyebut ada pihak yang berupaya menjegal Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi capres di Pilpres 2024.

Jumat, 16 September 2022 - 19:39 WIB

Jakarta - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K. Harman menyebut ada pihak yang berupaya menjegal Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi capres di Pilpres 2024.

Kendati demikian, Benny enggan menyebutkan pihak-pihak yang tidak menghendaki Anies Baswedan maju sebagai capres.

"Saya hanya dengar saja. Ada genderuwo. Genderuwo ini adalah suara yang tidak jelas asal usulnya. Yang tidak menghendaki Pak Anies menjadi calon presiden," jelas Benny kepada wartawan di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (16/9/2022).

Namun, ia mengaku tidak tahu ihwal sosok 'genderuwo' itu merupakan lembaga Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Sebagai informasi, Anies Baswedan dipanggil KPK untuk menjalani pemeriksaan soal dugaan tindak pidana korupsi dalam ajang balap mobil listrik Formula E 2022 yang berlangsung di Jakarta Utara.

"Saya tidak tahu. Tapi yang penting ada invisible power. Invisible hand yang ingin menjegal," kata Benny saat ditanya wartawan terkait sosok 'genderuwo' yang diduga KPK.

Baca Juga

Lebih lanjut, Anggota Komisi III DPR itu mengatakan Anies sengaja dijegal sebelum kontestasi Pilpres 2024 dengan berbagai macam cara.

Sebagai informasi, dalam pidato politik kebangsaan di Rapimnas Partai Demokrat 2022, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berharap partainya tidak diganggu dan dihalang-halangi oleh pihak manapun.

"Besar harapan Demokrat, niat baik dan tanggung jawab konstitusional kami ini tidak diganggu, dan dihalangi oleh kekuatan manapun, dan dengan cara apapun," ujar AHY.

Benny mengatakan, pernyataan AHY itu sebagai sinyal adanya invisible power yang mengganggu koalisi di luar kehendak penguasa saat ini.

"Ya itu tadi ada invisible power yang mengganggu yang tidak ingin ada koalisi di luar yang dikehendaki oleh penguasa sekarang ini kan. Itu sudah jelas ada kan. Makanya kita menyampaikan sinyal itu. Pemerintah penguasa janganlah menyalahgunakan kekuasaan untuk menghambat munculnya koalisi baru, ya kan," tandas Benny.

Ketua DPRD Singgung Anies

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disebut-sebut siap maju ke dalam Bursa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Atas hal itu Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi singgung Anies Baswedan

Politikus PDI Perjuangan ini menilai Anies Baswedan sendiri sebagai Gubernur DKI Jakarta saja masih belum merealisasikan 23 janji kampanye.

"Ya, dari 23 janji kan ada banyak yang gak terselesaikan. Mulai dari DP 0 Rupiah belum selesai, masalah penanganan banjir, kemacetan belum selesai. Masalah hulu hilir, gitu loh," kata Prasetyo saat dihubungi media, Jumat (16/9/2022).

Tidak sampai di situ, Prasetyo pun sindir terkait kebijakan yang dibuat Anies justru memperkeruh kemacetan di Ibu Kota.

"Malah dia membuat terobosan-terobosan yang menjadi Jakarta macet, harusnya menyelesaikan macet, itu masalah trotoar yang sebegitu besarnya," tegasnya.

Lebih lanjut, Prasetyo menegaskan bahwa kritik yang dia kemukakan merupakan koreksi agar ke depannya sistem Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menjadi lebih baik.

"Yang seperti itu lah yang dia harus koreksi, ya kalo kita sebagai manusia, sebagai pemerintah dikoreksi kan namanya ya baik gitu. Masih ada yang mau koreksi. Ya, kalo gak mau dikoreksi, ya salah juga sebagai pemerintah," ungkapnya.

Kendati demikian, Prasetyo tidak menampik bahwa tidak ada yang salah apabila Anies Baswedan mencalonkan diri sebagai Presiden. Itu merupakan haknya sebagai warga negara, namun Prasetyo mempertanyakan apakah Anies siap gabung ke dalam sebuah partai.

Dia pun mempersilakan masyarakat Jakarta untuk menilai bagaimana kinerja Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta sejak 2017 hingga 2022 ini. 

"Sebagai warga Jakarta sah-sah saja, tapi saya melihat belum layak lah," pungkas Prasetyo.

PKS: Anies Calon Potensial!

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyatakan mendukung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mencalonkan diri sebagai Capres di Pilpres 2024.

Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera mengatakan Anies Baswedan adalah salah satu calon potensial untuk maju sebagai capres 2024.

"Mas Anies salah satu calon potensial," kata Mardani saat dihubungi, Jumat (16/9/2022). 

Kendati demikian, ia menjelaskan saat ini belum ada nama kandidat Capres maupun Cawapres yang diusung oleh PKS. Namun, Mardani menyebut Anies Baswedan menjadi sosok figur yang cocok diusung oleh PKS.

"Masih proses. Dan Mas Anies salah satu yang dekat dan punya banyak kesamaan," kata dia.

Lebih lanjut, ia menuturkan, partainya telah berkomunikasi dengan parpol lain terkait koalisi dan capres-cawapres potensial. 

Adapun parpol yang saat ini intens berkomunikasi soal koalisi yakni kepada Partai NasDem dan Partai Demokrat. 

"Kami terus komunikasi dengan parpol lain. Langkah pertama membangun koalisi. Baru bahas capres dan cawapres," ungkapnya.

Meski demikian, Mardani mengungkapkan partainya masih terbuka berkoalisi dengan parpol lain.

"Koalisi masih terbuka. Komunikasi dibuka ke semua," tuturnya. (saa/ree/agr/mut)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Bakal Lawan 3  Negara Kuat Jelang Piala Asia U20, Pelatih Indra Sjafri Tak Bakal Mudah Umumkan Skuad Terbaik TImnas Indonesia U-20

Bakal Lawan 3 Negara Kuat Jelang Piala Asia U20, Pelatih Indra Sjafri Tak Bakal Mudah Umumkan Skuad Terbaik TImnas Indonesia U-20

Pelatih timnas Indonesia U-20 Indonesia Indra Sjafri menuturkan belum bisa menentukan skuad terbaik Garuda Muda jelang Piala Asia U20 2025. Dia bilang...
Emak-emak Dijamin Full Senyum, Teknologi Dapur Baru Ini Solusi Hilangkan Asap Masakan di Rumah

Emak-emak Dijamin Full Senyum, Teknologi Dapur Baru Ini Solusi Hilangkan Asap Masakan di Rumah

LUNA Series sengan kemampuan menghisap asap secara cepat dan tingkat kebisingan rendah, pengalaman memasak jadi tenang tanpa tengganggu aktivitas lain di rumah.
Mobil Meledak Hingga Bunga Api Berjatuhan dari Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza

Mobil Meledak Hingga Bunga Api Berjatuhan dari Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza

Kobaran api masih besar membakar Glodok Plaza di Jakarta Barat, Kamis (16/1) dini hari.
Plt Kadis Gulkarmat Jakarta: Api Membakar Tiga Lantai Glodok Plaza

Plt Kadis Gulkarmat Jakarta: Api Membakar Tiga Lantai Glodok Plaza

Petugas Dinas Gulkarmat DKI Jakarta berupaya menghambat api yang membakar Glodok Plaza, Jakarta Barat agar tidak merambat, Rabu (15/1) malam.
Anak Muda Diedukasi untuk Mengurangi Emisi di Indonesia

Anak Muda Diedukasi untuk Mengurangi Emisi di Indonesia

Sekolah Energi Berdikari (SEB) yang diselenggarakan oleh CSR Pertamina kembali digelar di SMPN 35 Pondok Cina, Kota Depok, Jawa Barat, pada Selasa (14/1/2025).
Komnas HAM dan UGM Luncurkan Kertas Kebijakan Perlindungan dan Pemenuhan HAM dalam Pemilu

Komnas HAM dan UGM Luncurkan Kertas Kebijakan Perlindungan dan Pemenuhan HAM dalam Pemilu

Komnas HAM bersama Universitas Gadjah Mada (UGM) meluncurkan Kertas Kebijakan Perlindungan dan Pemenuhan HAM Petugas Pemilu pada Rabu, 15 Januari 2025, di Gedung Komnas HAM, Jakarta. 
Trending
Heboh Irfan Bachdim Masuk Jajaran Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Bergabung dengan Patrick Kluivert?

Heboh Irfan Bachdim Masuk Jajaran Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Bergabung dengan Patrick Kluivert?

Nama Irfan Bachdim dan Raphael Maitimo disebut-sebut masuk ke dalam jajaran tim asisten pelatih Timnas Indonesia di bawah Pelatih Kepala Patrick Kluivert.
AC Milan Dihantui Badai Cedera Jelang Hadapi Juventus: Tiga Pemain Penting Rossoneri Terancam Absen

AC Milan Dihantui Badai Cedera Jelang Hadapi Juventus: Tiga Pemain Penting Rossoneri Terancam Absen

AC Milan dihantui badai cedera jelang melawan Juventus pada lanjutan Liga Italia 2024-2025. Rossoneri akan bertamu ke Juventus Arena pada akhir pekan nanti.
Kesaksian Warga yang Terjebak Dalam Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza: Saya Trauma Berat

Kesaksian Warga yang Terjebak Dalam Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza: Saya Trauma Berat

Petugas Dinas Gulkarmat DKI Jakarta berhasil mengevakuasi sembilan warga yang sempat terjebak dalam kebakaran lantai 7 Glodok Plaza, Jakarta Barat, Rabu (15/1).
Mobil Meledak Hingga Bunga Api Berjatuhan dari Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza

Mobil Meledak Hingga Bunga Api Berjatuhan dari Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza

Kobaran api masih besar membakar Glodok Plaza di Jakarta Barat, Kamis (16/1) dini hari.
Mencekam! Ledakan Keras Terus Menggema di Lokasi Kebakaran Glodok Plaza, 9 Orang Terjebak

Mencekam! Ledakan Keras Terus Menggema di Lokasi Kebakaran Glodok Plaza, 9 Orang Terjebak

Kebakaran hebat terjadi di Lantai 7 Glodok Plaza Jakarta Barat, Rabu (15/1/2025) malam. Kebakaran terjadi sekitar pukul 21.22 WIB. 9 orang berhasil dievakuasi.
195 Personel dan 39 Unit Branwir Diterjunkan Padamkan Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza, Kobaran Api Masih Besar

195 Personel dan 39 Unit Branwir Diterjunkan Padamkan Kebakaran Lantai 7 Glodok Plaza, Kobaran Api Masih Besar

Petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) masih berjibaku padamkan api yang membakar Glodok Plaza, Jakarta Barat, Rabu (15/1) malam.
Anak Muda Diedukasi untuk Mengurangi Emisi di Indonesia

Anak Muda Diedukasi untuk Mengurangi Emisi di Indonesia

Sekolah Energi Berdikari (SEB) yang diselenggarakan oleh CSR Pertamina kembali digelar di SMPN 35 Pondok Cina, Kota Depok, Jawa Barat, pada Selasa (14/1/2025).
Selengkapnya
Viral