“Waktu jadi Menko juga banyak dihujat jadi biasa saja, kan dalam hidup ini ada yang senang ada yang tidak,” tandasnya.
Hujatan yang didapatkan oleh dirinya dan keluarganya dapatkan, ia anggap sebagai cobaan.
“Orang ngomong apa ya kita nggak ketawa ya itu cobaan buat saya buat saya keluarga saya,” kata ARB.
Dalam kesempatan itu, ARB mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang membantu dalam kasus yang menimpa anak dan menantunya itu.
“Kami, saya terima kasih kepada BNN, terima kasih kepada tempat rehabilitasinya, terima kasih kepada semua, pihak polisi semua pihak, terima kasih bahwa telah mendidik anak kami sehingga jauh jadi lebih baik,” katanya.
ARB merasa keluarganya terutama Ardi dan Nia Ramadhani telah mendapatkan hikmah dari semua cobaan yang telah terjadi sejak Juli 2021 lalu.
Diketahui, pada Juli 2021 anak dan menantu dari ARB yakni Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani, serta sopir mereka Zen Vitranto (ZN) dijerat kasus kepemilikan narkoba.
Load more