"Iya ada (pengalihan arus lalu lintas), kalau di depan PN crowded," ucap Ruslan, saat dihubungi, Minggu (16/10/2022).
Namun, ia mengatakan bahwa hal tersebut masih bersifat situasional. "Iya, situasional," kata Ruslan, singkat.
Adapun pengalihan arus lalu lintasnya sebagai berikut:
Dari Jalan Pejaten menuju Jalan Ampera Raya dibelokkan kanan di pertigaan Madrasah ke Jalan Madrasah.
Sementara itu, arus lalu lintas dari arah Jalan Madrasah mengarah Jalan Ampera Raya dibelokkan kiri di pertigaan Madrasah ke Jalan Pejaten.
Lalu, arus lalu lintas dari Jalan TB Simatupang arah timur yang mengarah Jalan Ampera Raya diluruskan ke arah Ragunan.
Arus lalu lintas dari Jalan Cilandak KKO yang mengarah Jalan Ampera Raya dibelokkan kanan ke arah Ragunan.
Dan arus lalu lintas dari Jalan TB Simatupang arah selatan yang mengarah Jalan Ampera Raya diluruskan ke arah Fatmawati. (rpi/ito/lpk/muu)
Load more