"Ia (Gan Kim Yong) pesan, kalian punya waktu satu bulan untuk promosikan (pariwisata) ini," kata Ariastuty.
Kedua, saat ini investasi sektor data center merupakan satu hal penting di Singapura. Pemerintah Singapura telah meminta investor data center di negaranya untuk melakukan perluasan usaha di Batam.
"Data center di sana juga sudah diminta untuk pindah ke Batam namun Batam diminta terus mengembangkan energi terbarukan untuk menyuplai kebutuhan sektor tersebut" tutur Ariastuty.
Nantinya energi terbarukan itu, akan digunakan untuk kebutuhan Batam sendiri dan beberapa persennya akan diekspor ke Singapura.
"Energi terbarukan itu listrik panel solar yang akan kita bangun di Batam," ujarnya.
Ariastuty melanjutkan, Menteri Perdagangan dan Industri Singapura itu juga menyampaikan bahwa Singapura mempunyai historis yang sangat panjang dengan Batam. Sehingga, Singapura juga jadi bagian dari Kota Batam.
"Batam yang letaknya sangat dekat dan strategis dengan Singapura, menjadikan Batam sebagai partner Singapura yang saling melengkapi," tutup Ariastuty menirukan pesan Menteri Singapura tersebut.
Load more