Jakarta - Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan membeberkan prioritas yang harus segera dilakukan oleh Penjabat Gubernur DKI Jakarta yang baru dilantik, yakni Heru Budi Hartono (HBH).
"(Prioritas mandat?) Kalau terkait dengan program, sudah ada di dalam RPD (Rencana Penarikan Dana), sudah ada di dalam rencana kerja pemerintah," ungkap Anies, Senin (17/10/2022).
"Ada juga kegiatan strategis daerah dan kita semua bekerja dengan merujuk kepada dokumen-dokumen itu," lanjutnya.
Menurut Anies, memang begitu cara kerja di Pemerintahan. Semuanya telah diatur dalam rancangan dan terstruktur. Oleh karena itu, Anies mengatakan, nantinya Heru Budi juga akan merujuk pada RPD yang telah dibuat.
"Kami yakin itu juga yang akan selalu digunakan oleh siapapun yang bertugas termasuk oleh penjabat gubernur," katanya.
Kemudian, Anies mengungkapkan bahwa dirinya yakin penggantinya dapat menyelesaikan tanggungjawabnya.
"Pak Heru kami yakin akan bisa menuntaskan semua tantangan-tantangan ini dengan baik," tandasnya.
Sebelumnya diberitakan, Posisi Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta kini telah tergantikan oleh Heru Budi Hartono (HBH).
Heru Budi Hartono dipilih langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo melalui sidang tim penilaian akhir (TPA) pada 7 Oktober 2022 lalu.
Menurut Anies, keputusan Presiden menunjuk Heru sebagai Penjabat gubernur DKI adalah pilihan yang tepat. (rpi/mii))
Load more