LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan PM Palestina Mohammad IM Shtayyeh di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (24/10/2022)
Sumber :
  • ANTARA

Presiden Jokowi Terima Kunjungan Kenegaraan PM Palestina Mohammad IM Shtayyeh

Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan Perdana Menteri (PM) Palestina Mohammad IM Shtayyeh di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (24/10/2022).

Senin, 24 Oktober 2022 - 11:20 WIB

Bogor, Jawa Barat - Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kenegaraan Perdana Menteri (PM) Palestina Mohammad IM Shtayyeh di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (24/10/2022).

PM Shtayyeh bersama delegasi terbatas tiba di Istana Bogor sekitar pukul 10.30 WIB dengan diiringi oleh pasukan Nusantara, pasukan berkuda, dan korps musik Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Usai disambut oleh Presiden Jokowi, prosesi penyambutan dilanjutkan dengan upacara penyambutan resmi dengan diperdengarkannya lagu kebangsaan kedua negara dan diiringi dentuman meriam sebanyak 19 kali. Setelah dentuman meriam selesai, kedua pemimpin kemudian melakukan inspeksi pasukan kehormatan.

Jokowi dan Shtayyeh selanjutnya memperkenalkan masing-masing delegasi yang turut hadir mengikuti upacara.

Baca Juga :

Delegasi dari Indonesia terdiri atas Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny K. Lukito, serta Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika Kementerian Luar Negeri Abdul Qadir Jaelani.

Setelah saling memperkenalkan delegasi masing-masing, Jokowi kemudian mengajak Shtayyeh berfoto bersama dan menandatangani buku tamu kenegaraan di Ruang Teratai, Istana Bogor.

Rangkaian acara dilanjutkan dengan penanaman bersama pohon Meranti Bunga atau Shorea leprosula oleh Jokowi dan Shtayyeh di halaman samping Istana Kepresidenan Bogor. Usai penanaman pohon bersama, kedua pemimpin negara itu menuju beranda untuk berbincang sejenak sebelum menggelar pertemuan bilateral bersama delegasi dari masing-masing.

Selanjutnya, kedua pemimpin menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dan memberikan pernyataan pers bersama di Ruang Teratai. Rangkaian penyambutan resmi pun diakhiri dengan jamuan santap siang kenegaraan di Ruang Garuda.

Palestina merupakan satu-satunya negara peserta Konferensi Asia-Afrika (KAA) Tahun 1955 yang hingga kini belum merdeka karena pendudukan Israel. Secara bilateral, Palestina terus berupaya menggalang pengakuan dari berbagai negara. Hingga 14 September 2015, tercatat 136 negara dari 193 anggota PBB telah mengakui Palestina sebagai negara.

Dunia internasional hingga saat ini terus mendorong terwujudnya solusi damai antara Palestina dan Israel yang berdasarkan utamanya pada prinsip two-state solution, sebagaimana dimandatkan dalam berbagai resolusi Majelis Umum (MU) dan Dewan Keamanan (DK) PBB.

Namun, berbagai tantangan semakin menghadang perjalanan proses perdamaian di antara keduanya, seperti keputusan Amerika Serikat pada 6 Desember 2017 untuk mengakui Yerusalem sebagai Ibu Kota Israel dan diikuti dengan pemindahan Kedutaan Besar AS dari Tel Aviv ke Yerusalem pada 14 Mei 2018.

Indonesia konsisten menyuarakan hak-hak rakyat Palestina, termasuk mendorong berdirinya negara Palestina di bawah prinsip two-state solution, termasuk dalam penyelenggaraan Peringatan 60 Tahun KAA pada April 2015.

Dalam peringatan itu disepakati Declaration on Palestine untuk menggarisbawahi dukungan negara-negara Asia dan Afrika terhadap perjuangan bangsa Palestina memperoleh kemerdekaannya dan upaya menciptakan two-state solution.

Indonesia juga memberikan bantuan berupa pelatihan dan pengembangan kapasitas bagi 1.257 warga Palestina di bidang infrastruktur, teknologi, informasi, pariwisata, light manufacturing, dan pertanian senilai 1,5 juta dolar AS bagi warga Palestina di bawah kerangka the Conference on Cooperation among East Asian Countries for Palestinian Development (CEAPAD) serta bantuan sebesar Rp 20 miliar untuk pembangunan Indonesian Cardiac Center di RS As-Shifa di Gaza. (ant/ito)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Mengharukan, Kisah Korban Meninggal Dunia Kecelakaan Beruntun Tol Purbaleunyi Ternyata Bocah Pekeja Penjaga Anak dari Keluarga TNI

Mengharukan, Kisah Korban Meninggal Dunia Kecelakaan Beruntun Tol Purbaleunyi Ternyata Bocah Pekeja Penjaga Anak dari Keluarga TNI

Kecelakaan beruntun Tol Purbaleunyi KM 92, Jawa Barat menyisakan duka mendalam bagi korban meninggal dunia yang diketahui bernama Amanda Marissa alias Salsa yang berusia 13 tahun.
Mantan Pelatih Timnas Indonesia Ini Puji Shin Tae-yong Bisa sampai Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sosok yang Belum Lama Jadi Mualaf

Mantan Pelatih Timnas Indonesia Ini Puji Shin Tae-yong Bisa sampai Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sosok yang Belum Lama Jadi Mualaf

Sama-sama mengasuh Timnas Indonesia sudah pasti punya kelebihan dan kekurangan sebagai pelatih. Sosok ini juga populer tapi mengakui keberhasilan Shin Tae-yong
Manajer Timnas Indonesia Buka-bukaan Soal Alasan Sebenarnya Mees Hilgers Batal Gabung Skuad Garuda Lawan Jepang dan Arab Saudi

Manajer Timnas Indonesia Buka-bukaan Soal Alasan Sebenarnya Mees Hilgers Batal Gabung Skuad Garuda Lawan Jepang dan Arab Saudi

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji buka-bukaan soal alasan sebenarnya yang membuat Mees Hilgers batal gabung skuad Garuda di laga kontra Jepang dan Arab Saudi.
King Indo Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Jadwal Pertandingan Tim ASEAN Selama FIFA Matchday 

King Indo Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Jadwal Pertandingan Tim ASEAN Selama FIFA Matchday 

Timnas Indonesia masih berjuang selama FIFA Matchday sebagai satu-satunya tim ASEAN yang tampil di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Kisah Mualaf Legenda Asing Persib Patricio Jimenez, Eksekutor Gol Penalti Tutup Mata Era 2000-an Diapresiasi FIFA

Kisah Mualaf Legenda Asing Persib Patricio Jimenez, Eksekutor Gol Penalti Tutup Mata Era 2000-an Diapresiasi FIFA

Legenda asing Persib Bandung, Patricio Jimenez memiliki kisah perjalanan mualaf yang sempat heboh sebagai eksekutor gol penalti terbaik sampai dipuji oleh FIFA.
Kevin Diks Akan Isi Posisi Mees Hilgers di Timnas Indonesia Hadapi Jepang, Calvin Verdonk Sesumbar Soal Kualitas...

Kevin Diks Akan Isi Posisi Mees Hilgers di Timnas Indonesia Hadapi Jepang, Calvin Verdonk Sesumbar Soal Kualitas...

Calvin Verdonk menilai dengan kualitas yang dimiliki Kevin Diks, kehadirannya di skuad Timnas Indonesia akan sangat membantu Timnas Indonesia kontra Jepang.
Trending
Merasa 'di Atas Angin' Pemain Jepang Tantang 70 Ribu Suporter Timnas Indonesia Perang Psikologis di SUGBK: Tidak Peduli, Semakin Banyak Semakin..

Merasa 'di Atas Angin' Pemain Jepang Tantang 70 Ribu Suporter Timnas Indonesia Perang Psikologis di SUGBK: Tidak Peduli, Semakin Banyak Semakin..

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Jepang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, pada 15 November 2024, malam. Pemain Jepang...
FIFA Berani Tunjuk Bintang Abroad Timnas Indonesia Ini sebagai Pengubah Permainan saat Lawan Jepang dan Arab Saudi: Punya Perang Penting!

FIFA Berani Tunjuk Bintang Abroad Timnas Indonesia Ini sebagai Pengubah Permainan saat Lawan Jepang dan Arab Saudi: Punya Perang Penting!

Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) menunjuk salah satu bintang abroad Timnas Indonesia yang dinilai akan menjadi pembeda saat melawan Jepang dan Arab Saudi. 
Ada Indonesia Coy! Argentina Umumkan Pergantian Pemain dengan Pasang Striker Persib

Ada Indonesia Coy! Argentina Umumkan Pergantian Pemain dengan Pasang Striker Persib

Pemain RC Lens, Facundo Medina akan menggantikan posisi Lisandro Martinez dalam skuad Argentina. 
Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Jepang, Kevin Diks Temui Shin Tae Yong Naik Mobil Hybrid Mewah: Intip Harga dan Pemilik Aslinya

Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Jepang, Kevin Diks Temui Shin Tae Yong Naik Mobil Hybrid Mewah: Intip Harga dan Pemilik Aslinya

Dari video unggahan Timnas Indonesia, terlihat perjalanan Kevin Diks hingga tiba di GBK menemui Shin Tae Yong mengendarai mobil hybrid Toyota Kijang Innova.
Kevin Diks Akan Isi Posisi Mees Hilgers di Timnas Indonesia Hadapi Jepang, Calvin Verdonk Sesumbar Soal Kualitas...

Kevin Diks Akan Isi Posisi Mees Hilgers di Timnas Indonesia Hadapi Jepang, Calvin Verdonk Sesumbar Soal Kualitas...

Calvin Verdonk menilai dengan kualitas yang dimiliki Kevin Diks, kehadirannya di skuad Timnas Indonesia akan sangat membantu Timnas Indonesia kontra Jepang.
Tak Ingin Kecewakan Fans Garuda di SUGBK, Calvin Verdonk: Ada Peluang untuk Menang

Tak Ingin Kecewakan Fans Garuda di SUGBK, Calvin Verdonk: Ada Peluang untuk Menang

Meski sadar bukan lawan yang mudah, Calvin Verdonk meyakini Timnas Indonesia tetap punya peluang untuk menang atas Skuad Samurai Biru -julukan Timnas Jepang.
Tangis Istri Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun Tol Purbaleunyi: Tolong Bantu Suami Saya!

Tangis Istri Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun Tol Purbaleunyi: Tolong Bantu Suami Saya!

Kecelakaan beruntun di Tol Purbaleunyi KM 92 yang melibatkan belasan kendaraan sempat membuat banyak orang penasaran dengan kondisi Rouf, sopir truk trailer
Selengkapnya
Viral