Jakarta - Tersangka kasus pembunuhan berencana Rudolf Tobing alias CRM bakal diperiksa kejiawaannya oleh psikiater di Rumah Sakit (RS) Polri, Selasa (24/10/2022).
Menurut dia, pihaknya membenarkan bahwa pemeriksaan awal didapati bahwa terdangka Rudolf sempat mengalami trauma kekerasan waktu kecil hingga SMP.
"Kalau soal pemeriksaan kejiwaan, itu butuh psikiater dalam waktu secepatnya kemungkinan bedok, ya, di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur," jata Kombes Hengky di Polda Metro Jaya, Senin (24/10/2022).
Kombes Hengky menjelaskan pemeriksaan kejiawaan itu merupakan observasi yang dilakukan penyidik kepada tersangka.
Sebab, sempat beredar video terdangka Rudolf Tobing yang tersenyum seusai membunuh korban di lift, ketika berpapasan dengan seseorang.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan makna senyuman tersangka tersebut ialah karena merasa puas.
"Tersangka ini puas ya karena berhasil membunuh korban," kata Zulpan.
Menurutnya, tersangka Rudolf awalnya memang berpapasan dengan seseorang di dalam lift ketika membawa jenazah korban menggunakan troli.
Zulpan mengatakan setelah diperiksa, tersangka Rudolf mengaku melempar senyum untuk menyapa.
"Jadi, menyapa saja dia itu. Namun, salah satu makna lainnya karena tersangka puas berhasil membunuh korban," imbuhnya. (lpk/ebs)
Load more