Jakarta - Publik tanah air dihebohkan dengan pemberitaan seorang wanita berpistol yang hendak memasuki Istana Presiden menggunakan senjata api pada Selasa (25/10/2022) lalu.
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi mengatakan Siti telah terlebih dahulu memantau kawasan Istana Presiden sebelum nekat melangsungkan aksinya tersebut.
Pihak kepolisian mendapati bukti jika tersangka telah melakukan pemantauan kawasan Istana Presiden lebih dari satu kali.
"Ternyata yang bersangkutan sudah 3 kali datang ke wilayah Istana," kata Hengki di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (26/10/2022).
Hengki mengatakan Siti melangsungkan aksi nekat tersebut dengan menargetkan untuk dapat bertemu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
"Dia datang ke istana sebenarnya tujuannya adalah ingin bertemu Pak Jokowi," kata Henki dalam konferensi persnya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (26/10/2022).
Kata Hengki sosok wanita berpistol itu sengaja mendatangi Istana Presiden guna bertemu Presiden RI Jokowi dengan cara menerobos penjagaan.
Load more