Jakarta - Bikin heboh seorang wanita yang sempat mencoba menerobos Istana Negara dan menodongkan pistol ke Paspampres. Kini update wanita berpistol, Densus 88 ungkap gelagat aneh Siti Elina, teriak-teriak hingga lukai diri sendiri, Sabtu (29/10/2022).
Berdasarkan rekaman CCTV yang dilihat tvOnenews.com, perempuan tersebut sedang berjalan di sekitar area Istana yang kemudian mendekati ke arah dua orang anggota Paspampres yang sedang berjaga. Namun, perempuan tersebut melewati dua orang tersebut dan nekat melompati pembatas jalan yang berada di sekitar istana.
Update Wanita Berpistol, Densus 88 Ungkap Gelagat Aneh Siti Elina, Teriak-teriak hingga Lukai Diri Sendiri.
Kepala Bagian Bantuan Operasi Densus 88 Antiteror Polri, Kombes Aswin Siregar melihat gelagat aneh dari Siti Elina, wanita bercadar yang menerobos Istana Kepresidenan membawa senjata api pada Selasa, 25 Oktober 2022. Menurut dia, Siti Elina kerap ingin bunuh diri.
“Ada (gelagat) aneh. Pertama, dia cenderung diam. Tapi kalau diam saja tidak berbeda dengan tersangka lainnya, tapi cenderung ingin melukai diri gitu ya dan berteriak-teriak,” kata Aswin saat dihubungi wartawan pada Jumat, 28 Oktober 2022.
Makanya, Aswin mengatakan pihaknya telah ajukan permintaan tes uji kejiwaan terhadap Siti Elina, perempuan bercadar yang berupaya menerobos Istana Kepresidenan, Jakarta. “Belum (uji kejiwaan), tapi permintaan (uji kejiwaan) sudah dilayangkan ke penyidik ke instansi terkait ya tentang hak itu di Polri,” ujarnya.
Load more