Jakarta - Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono angkat bicara terkait misteri tiga karangan bunga yang sempat menghebohkan beberapa waktu belakangan di halaman Balai Kota DKI Jakarta.
Karangan bunga tersebut mengungkapkan adanya praktek nepotisme yang terjadi di dalam ruang lingkup PT Jakarta Propertindo (JakPro), terutama di divisi Sumber Daya Manusia (SDM).
Bagi Heru, isu tiga karangan bunga tersebut adalah hal yang biasa. Nanti pihaknya akan melakukan kroscek sesuai dengan tahapan-tahapan yang ada, tidak ingin terburu-buru.
“Ya, itu biasa. Nanti bisa ada tahap-tahapannya kan. Kita lihat dulu, tidak perlu gegabah, mekanismenya kita tanya lebih lanjut,” kata Heru singkat saat ditemui di Rumah Digital untuk Indonesia, Jakarta Pusat, Jumat (4/11/2022).
Tiga karangan bunga tersebut bertuliskan pesan permintaan tolong penyelamatan JakPro dari nepotisme.
Berdasarkan pantauan tim tvonenews.com di lapangan, ketiga karangan bunga tersebut tiba di Gedung Balai Kota DKI Jakarta pada Selasa (1/11/2022), pukul 09.00 WIB, yang dikirimkan atas nama Kepala Divisi (Kadiv) baru di JakPro.
Load more