LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ketua Umum NasDem Surya Paloh saat berpidato di HUT ke-11 Partai NasDem, di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2022).
Sumber :
  • Syifa Aulia/tvonenews.com

Surya Paloh Tegaskan NasDem Tetap Ingin Jadi Sahabat Jokowi Meski Telah Deklarasi Anies Baswedan

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menegaskan pihaknya tetap ingin menjadi sahabat Presiden Jokowi. Meskipun partainya telah mendeklarasikan Anies Baswedan.

Jumat, 11 November 2022 - 23:15 WIB

Jakarta - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menegaskan pihaknya tetap ingin menjadi sahabat Presiden Jokowi. Meskipun partainya telah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres 2024.

"NasDem ingin tekankan ini, dia ingin tetap jadi seorang sahabat sejati dalam suka duka seorang Presiden Jokowi," tegas Paloh saat berpidato di HUT ke-11 Partai NasDem, di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2022).
Dia menekankan pihaknya tidak ingin menerima ucapan perpisahan dari Jokowi.

"Kalau Presiden Jokowi nyatakan 'selamat tinggal NasDem, saya tidak butuh Anda'. Itu lain halnya. Kalau itu sampai disampaikan Jokowi, ah, itu bukan keinginan kita. Itu bukan harapan kita," tegas dia.

Kata Paloh, deklarasi Anies juga bermaksud untuk melanjutkan pembangunan yang sedang berjalan di era Jokowi. 

Baca Juga :

"Jadi, kalau ini diputar sedemikian rupa, dinyatakan ada upaya sistemik untuk jegal jalannya pembangunan di bawah kepemimpinan Jokowi, saya pikir yang paling siap hadapi kelompok itu adalah NasDem," katanya.

Atas hal ini, Paloh menegaskan partainya tetap berada dalam koalisi pemerintahan Jokowi. 

"Kita tetap dalam satu baris koalisi pemerintahan. Itu tekad kita. Bukan hanya lip service untuk kepentingan pragmatis, tidak, kita punya pride. Kita punya keyakinan diri kita," ungkapnya.

Kini, dirinya menyerahkan nasib hubungan NasDem di tangan Jokowi.

"Sekarang terserah. Bola ini ada di tangan Presiden Jokowi," tandas dia.

Surya Paloh Blak-blakan Belum Ada Pemodal

Ketua Umum Partai NasDem mengaku belum ada pemodal besar atau bandar yang mendekati partainya menjelang Pemilu 2024. 

Hal ini sebagai respons dari tuduhan deklarasi koalisi Perubahan bersama PKS dan Demokrat ditunda. Diketahui, NasDem mengusulkan deklarasi dilakukan pada 10 November kemarin.

"Saya katakan, saya amat sangat terbuka siapa saja yang mau danain ini, coba kasih tau, sebut yang jelas. Kita enggak mau bandar juga tiba-tiba terdesak kita," kata Surya Paloh di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2022).

Lebih lanjut, dia mempertanyakan bandar yang dimaksud sebagai penghambat deklarasi koalisi. Dia lantas menantang bandar tersebut mendekat ke partainya untuk modal Pemilu 2024.

"Siapa pemodal besar itu? Kita pun juga kepingin, coba sebutkan kita kepingin, katakan kita kepingin. Kalau ada pemodal besar terutama yang mau dekat dan bersimpati kepada NasDem, saya katakan hormat, siap aja. Ini kan apes ini, pemodal besar enggak ada, pemodal kecil enggak ada," katanya.

Terkait hal ini, Surya Paloh menepis adanya bandar yang belum sepakat di balik deklarasi koalisi. Dia malah melempar guyonan soal Ferdy Sambo saat ditanyai wartawan.

"Saya sudah katakan bandar apa itu? Yang sudah jelas Sambo memang sudah ditangkap hahaha," tutupnya.

Surya Paloh Siap Mundur

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyatakan siap mundur dari kursi ketua umum jika di Pemilu 2024 suara partainya menurun dari Pemilu 2019.

Hal itu sebagai respons atas elektabilitas partainya menurun di beberapa lembaga survei akibat deklarasi Anies Baswedan capres. 

Surya Paloh menegaskan siap jabatannya digantikan jika NasDem tidak lolos parliamentary threshold ataupun kursi parlemen tidak bertambah.
"Kalau saja, nah ini kalau, ini tolong dicatat, jangankan menurun atau tidak lolos parliamentary threshold, tidak ada tambahan angka kursi parlemen satu pun, itu artinya nakhoda yang berbicara ini sudah tidak layak lagi memimpin NasDem," tegas Surya Paloh di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2022).

"Saya katakan, tidak ada tambahan kursi, itu artinya nahkodanya out. Sudah tidak waktunya lagi dia menjawab pertanyaan adinda wartawan," tambah dia.

Selain itu, Paloh juga tidak mempermasalahkan soal ada pihak yang meremehkan partainya akibat deklarasi Anies. 

"Anggap aja ini partai main-main. Enggak akan dapat apa-apa. Parliamentary threshold juga enggak dapat," imbuhnya. 

Sebagai informasi, dalam hasil survei SMRC yang dirilis pada 30 Oktober 2022 lalu menunjukkan suara NasDem ada di angka 5,4 persen. Jumlah tersebut diambil dari 1.027 responden. 

Angka itu lebih kecil daripada perolehan suara nasional NasDem pada 2019 yang mencapai 9,1 persen. 

Padahal, hasil survei SMRC pada 6 Oktober 2022 lalu, jumlah suara NasDem menunjukkan berhasil menggaet pemilih Anies.

Surya Paloh Pasrah

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh bicara soal nasib hubungan partainya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) usai deklarasi capres Anies Baswedan. 

Dia menepis isu hubungan partainya retak dengan Jokowi. Namun, kini dia pasrahkan nasib hubungan itu di tangan Jokowi.

"Sekarang terserah. Bola ini ada di tangan Presiden Jokowi," ujar Surya Paloh di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2022).

Lebih lanjut, dia menegaskan partainya tetap berada di barisan koalisi pemerintah. Paloh juga masih menganggap Jokowi sebagai presiden dari NasDem. 
"Ada yang nyatakan ke saya apa hubungan Bung Surya dengan Jokowi retak? Apa memang NasDem bukan koalisi pemerintah?" 

"Jawaban jujur adalah saya masih anggap Presiden Jokowi adalah presiden Partai NasDem. Presiden Jokowi sahabat yang saya harapkan," tegas dia.

Dia menjelaskan pihaknya menerima segala kekurangan Jokowi sebagai sahabat.

"Jadi kalau ada yang coba usik, frame kita, Jokowi emoh pada NasDem, itulah frame yang dilakukan Jokowi itu tak suka NasDem. Itu pasti menurut saya upaya yang dilakukan secara sistemik dan sengaja untuk merusak hubungan yang sudah terjaga sedemikian rupa," ungkapnya.

Meskipun partainya telah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres 2024, Surya Paloh menyatakan bukan berarti partainya ingin keluar dari koalisi pemerintah. 

"Ini perlu saya tegaskan, bukan berarti karena kita calonkan Bung Anies Baswedan, hubungan kita harus retak, hubungan kita harus berpisah," kata dia.

Surya Paloh Buka Suara Soal Jokowi Tak Beri Selamat

Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak hadir ke HUT ke-11 Partai NasDem. Bahkan Presiden Jokowi juga belum memberikan ucapan selamat melalui video conference.

Padahal, hari ini Jokowi dijadwalkan memberikan ucapan selamat ulang tahun melalui video conference.

Ketua Umum NasDem Surya Paloh mengatakan Jokowi belum memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada NasDem baik lisan maupun tulisan.
"Kenapa Pak Jokowi tidak kirim video? Ini kan hari ulang tahun NasDem," kata Paloh di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2022). 

Menurutnya, meskipun Jokowi memberikan ucapan selamat melalui video, pihaknya tetap akan menerima. 

"Mau dikirim video, nah itu bagus. Kalo tidak dikirim video, mungkin karena kesibukan," ujarnya. 

Selain itu, Paloh juga tidak mengungkapkan alasan Jokowi belum memberikan selamat.  

Sebelumnya, Paloh mengatakan Jokowi tidak hadir karena acara tersebut adalah acara internal partai. 

"Acara internal," kata Paloh di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Kamis (10/11/2022). 

Diwawancarai terpisah, Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali menjelaskan Jokowi besok hanya memberikan sambutan melalui video. 

"Pak Jokowi kan lagi hadir acara kenegaraan G20 dan kemudian akan ke Thailand. Jadi beliau insyaallah akan memberi sambutan lewat video tapping," kata dia dalam kesempatan yang sama. 

Ia juga membantah ketidakhadiran Jokowi besok karena isu keretakan Jokowi dengan NasDem. 

"Enggak lah," tandas Ali. (saa/put/muu)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Top 3 Sport: Reaksi Netizen Korea, Red Sparks Ambil Tindakan Tegas, Pentingnya Peran Megawati Hangestri Menurut Ko Hee-jin

Top 3 Sport: Reaksi Netizen Korea, Red Sparks Ambil Tindakan Tegas, Pentingnya Peran Megawati Hangestri Menurut Ko Hee-jin

Berikut merupakan 3 artikel sport terpopuler di tvOnenews.com pada Jumat (22/11/2024). Kabar seputar Megawati Hangestri masih menjadi yang paling banyak dibaca
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Profil Emil Audero Mulyadi, Kiper Como 1907 Ini Ternyata Kelahiran Mataram, Diharapkan Bisa Perkuat Skuad Timnas Indonesia

Profil Emil Audero Mulyadi, Kiper Como 1907 Ini Ternyata Kelahiran Mataram, Diharapkan Bisa Perkuat Skuad Timnas Indonesia

Intip profil Emil Audero Mulyadi, seorang kiper Itali berdarah Indonesia yang digadang-gadang akan dinaturalisasi? Publik berharap Emil dapat memperkuat Timnas.
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Polisi Tembak Mati Polisi karena Bekingi Tambang Ilegal, Penasihat Ahli Kapolri: Memalukan!

Polisi Tembak Mati Polisi karena Bekingi Tambang Ilegal, Penasihat Ahli Kapolri: Memalukan!

Peristiwa polisi tembak mati polisi di Polres Solok Selatan menjadi soratan banyak pihak. Salah satunya dari Penasihat Ahli Kapolri Aryanto Sutadi. Ini katanya.
Bareskrim Polri Ungkap Peran Hingga Modus 482 Tersangka TPPO

Bareskrim Polri Ungkap Peran Hingga Modus 482 Tersangka TPPO

Bareskrim Polri mengungkap peran hingga modus 482 tersangka dalam kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO) yang berhasil ditangkap dalam kurun waktu Oktober-November 2024.
Trending
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Kabar terbaru Phyadeth Rotha, gadis cantik asal Kamboja yang pernah 'digoda' pemain andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di SEA Games 2022 lalu.
4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 alasan kuat ini membuat Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk menjadi juara Piala AFF 2024, yang akan dimulai pada Desember mendatang.
Shin Tae-yong Ultimatum Marselino Ferdinan di Pertandingan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Eks Pemain Persebaya Itu sampai Mohon-mohon

Shin Tae-yong Ultimatum Marselino Ferdinan di Pertandingan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Eks Pemain Persebaya Itu sampai Mohon-mohon

Shin Tae-yong sempat mengultimatum Marselino Ferdinan pada jeda babak pertama pertandingan Timnas Indonesia melawan Arab Saudi di Stadion GBK, Selasa (19/11).
Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Mencuat! Bekingan Tambang Ilegal Solok Selatan, Buat Kapolri Geram hingga Perintahkan Ini

Usai terungkapnya insiden tewasnya Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshari yang ditembak oleh Kabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang
Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cara Rezeki Mengalir Deras dan Karir Meroket, Bukan Hanya Bekerja tapi Tambah Amalan Sunnah Ini

Ustaz Adi Hidayat Ungkap Cara Rezeki Mengalir Deras dan Karir Meroket, Bukan Hanya Bekerja tapi Tambah Amalan Sunnah Ini

Amalan sunnah itu adalah shalat tahajud. Mungkin memulai sesuatu yang baik seperti shalat malam (tahajud) tak mudah, tapi ada baiknya dibiasakan mulai sekarang.
Selengkapnya
Viral