Meski demikian, Hengki mengatakan masih mendalami temuan tumpukan sampah tersebut. Belum bisa disimpulkan apakah korban sengaja menyimpan tumpukan sampah. Dia menyampaikan keheranan mengapa satu keluarga yang ditemukan tewas membuang sampah di dalam rumah.
"Dalam TKP, sore hari ini kita temukan gunungan sampah yang ada di dalam. Jadi, bisa kita asumsikan sementara nanti kita ahli yang akan menjelaskan kenapa kok buang sampahnya di dalam rumah, tidak keluar," ujarnya.
Hengki katakan dalam rumah tersebut, terdapat banyak jenis sampah. Salah satunya bungkus makanan.
"Ada bekas makanan, ada ya segala jenis sampah ya. Kita belum bisa menyimpulkan (sampah sudah tersimpan berapa lama) ya. Cukup banyak ya," tutur Hengki. Terkait dugaaan satu keluarga ikut Sekte, HengkI belum bisa menjawabnya.
"Sekali lagi kita tidak bisa menyimpulkan," ujar Hengki.
Satu keluarga di Kalideres tewas secara misterius (sumber: dok ist)
Hengki bilang hingga kini pihaknya masih melakukan pendalaman terkait dugaan sekte tersebut. Sementara, jenazah empat korban saat ini masih berada di RS Polri Kramat Jati Jakarta Timur.
Load more