Para karyawan itu pun terkejut mendapati sosok Ferry yang telah tak bernyawa di dalam mobil sedan yang sedang terparkir tersebut.
"Kemudian saksi 3 kordinasi dengan Security Komplek Bidakara untuk mencari korban dan tidak lama ada kabar dari Danru Security Komplek Bidakara bahwa korban ditemukan di dalam mobilnya," ungkap Zulpan.
"Setelah itu saksi 2 didampingin saksi 3 membuka pintu mobil yang tidak terkunci dan setelah di cek korban sudah tidak bernyawa. Atas kejadian tersebut saksi 3 menghubungi Polsek Tebet guna tindakan lebih lanjut," pungkasnya. (raa/ade)
Load more