"Atas nama Kedutaan Besar Amerika Serikat, saya menyampaikan belasungkawa tulus saya kepada mereka yang telah terkena dampak insiden ini," katanya.
Menurut Kim, dirinya tengah memantau perkembangan peristiwa tersebut dengan cermat. Dia mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan penegak hukum yang relevan di Indonesia.
"Saya pikir kami sedang memantau apa yang terjadi untuk melihat dengan tepat apa yang perlu dilakukan ke depan. Kami akan tetap berhubungan dengan otoritas penegak hukum yang relevan," ucapnya.
Dia menyebut, Amerika Serikat dengan Indonesia memiliki kerja sama di bidang penegakan hukum dalam hal kontraterorisme.
"Saya harus menyebutkan bahwa kita memiliki kerja sama penegakan hukum yang sangat kuat dengan Indonesia, dengan berbagai lembaga," terang dia.
"Dan itu, tentu saja, termasuk upaya kontraterorisme," tandasnya.(rpi/muu)
Load more