"Jadi sejauh ini memang tidak ada karena semuanya kita mengikuti tahapan-tahapan yang sudah disepakati oleh pemerintah, penyelenggara pemilu, KPU, maupun DPR RI itu sendiri, dalam hal ini Komisi II," tandas Arsul.
Masinton Ikut Buka Suara
Sebelumnya politikus PDIP Masinton Pasaribu menyebut alasan Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet mengusulkan jadwal tahapan Pemilu dipikirkan ulang dinilai tidak memiliki dasar yang kuat.
"Alasanya harus mendasar, kuat dong. Kalo alasan masih tahap recovery, saya rasa dasar argumentasinya belum kuat. Harus dicari dasar argumentasi yang secara logika bisa diterima publik," ujar anggota DPR di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Senin (12/12/2022).
"Apasih alasan logis biar diterima masyarakat? Apakah alasan recovry bisa dijadikan dasar? Harus dilempar ke publik dulu. Apakah bisa menerima?" lanjut Masinton.
Load more