Seusai ditanya begitu, Bharada E mengaku bahwa dirinya menggunakan ponsel bermerk Redmi.
“Karena saya pada saat itu hp dinas saya Redmi, Yang Mulia. Saya bilang saya pakai Redmi, Pak. Om Kuat Samsung kalau tidak salah,” kata Bharada E.
Setelah mengetahui merk ponsel para ajudannya, ia katakan, Ferdy Sambo lantas bertanya pada sang istri, Putri Candrawathi, mengenai persediaan ponsel iPhone.
“Baru habis itu Bapak bertanya pada Ibuk, ‘Masih ada nggak sisa hp’ gitu. Baru Ibuk cek sisa hp itu di bawalah 3 hp iPhone,” ujar Bharada E.
Setelah mendapatkan ponsel tersebut, Bharada E, Ricky Rizal, dan Kuat Ma’ruf diminta oleh Ferdy Sambo untuk berganti ponsel dan memindahkan kartunya. Namun dalam keterangannya, Bharada E menyebut bahwa gawai lamanya masih ada.
Namun, terkait uang Rp1 miliar yang dijanjikan oleh Ferdy Sambo, Bharada E menyebut belum menerimanya. Kala itu, uang tersebut hanya diperlihatkan saja dan baru diberikan pada bulan selanjutnya (Agustus).
“Tidak diterima cuman ditunjukkan. Katanya bulan depan, tanggal 10 itu katanya bulan depan,” ungkap Bharada E.
Selain beberkan kesaksian itu, Bharada E juga menunjukkan foto sebagai barang bukti. Foto tersebut berkaitan dengan momen pemberian ponsel dari Ferdy Sambo. Tampak kotak ponsel dan SIM card dalam foto tersebut.
Load more