Tunjangan Istri: 10% gaji pokok
Tunjangan anak: 2% gaji pokok (maksimal 2 anak)
Mobil Toyota Kijang Innova Milik Ferdy Sambo. (Polri TV)
Tunjangan diatas belum termasuk tunjangan jabatan, beras, dan lain sebagainya.
Tentu kekayaan Ferdy Sambo yang fantastis dibandingkan dengan penghasilan yang ia terima sebagai anggota Polri tersebut disorot masyarakat.
Menurut Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia, Boyamin Saiman, gaji yang diterima Ferdy Sambo dengan semua harta kekayaan, dan pengeluaran untuk memenuhi gaya hidup mewah itu seharusnya tidak cukup.
“Mobil-mobilnya yang banyak itu tadi, ternyata ada Lexusnya juga. Kalau itu menurut saya, dengan hidup di Jakarta dengan gaji yang demikian dengan tanggungan, dengan ART sekian, listrik, segala macam saya yakin tidak cukup dengan gaji itu," ungkapnya, pada Jumat (26/8/2022).
Sementara Komjen (Purn.) Ito Sumardi mengingatkan agar masyarakat tidak berspekulasi terkait harta kekayaan yang dimiliki oleh Ferdy Sambo.
"Saya tidak ingin berspekulasi, karena apa, karena tidak semua anggota polisi itu tidak semua bisa digeneralisir, ada yang mungkin keluarganya mampu. Ya seperti waktu saya menjadi Kapolda, ada seorang Bintara yang orangtuanya punya kekayaan yang besar. Tapi betul ini harus dilaporkan, ini akan menjadi tugas KPK dan di Polri,” jelasnya.
Mengenai kekayaan yang dimiliki Ferdy Sambo, hingga kini KPK belum dapat melakukan klarifikasi. Sebab menurut Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata menjelaskan Ferdy Sambo belum memberikan surat kuasa agar KPK bisa melakukan klarifikasi terhadap jumlah harta kekayaan miliknya. (Rem/kmr)
Load more