Angka Perindo justru menyalip Nasdem, PPP, dan PAN. Dengan demikian SMRC memprediksi kemungkinan Perindo bisa lolos ke DPR pada 2024.
Partai lain yang terancam gagal lolos ke parlemen, yakni Partai Bulan Bintang (PBB) dengan elektabilitas 0,9 persen, Partai Hanura 0,7 persen, Partai Garuda 0,6 persen, PSI 0,5, Partai Buruh 0,2 persen, Partai Gelora 0,1 persen, dan PKN 0,0 persen.
Selain itu SMRC menyebut, terdapat 20,9 persen responden yang belum menentukan pilihan.
“Setiap partai masih punya peluang menaikkan dukungan, karena masih ada sekitar 20,9 persen warga yang saat ini belum menentukan pilihan,” kata Direktur Riset SMRC, Deni Irvani saat merilis survei SMRC, Minggu (18/12/2022).
Deni menjelaskan, survei SMRC ini dilakukan secara tatap muka dengan responden pada 3-11 Desember 2022.
Populasi survei ini adalah seluruh warga negara Indonesia yang memiliki hak pilih dalam pemilu.
Load more