Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Indonesia atas berjalan lancarnya Perayaan Natal tahun 2022.
“Saya bersyukur, perayaan Natal 2022 berlangsung lancar, aman, nyaman, dan khidmat,” ucap Menag Yaqut di Jakarta, Senin (26/12/2022).
“Saya juga apresiasi, umat Kristiani tetap menerapkan protokol kesehatan dalam perayaan Natal,” sambungnya.
Yaqut mengatakan, Kementerian Agama (Kemenag) ikut memantau perayaan Natal di wilayahnya masing-masing.
"Kami bekerjasama dengan pihak TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat, ikut merawat keharmonisan dan kerukunan," katanya.
Dia mengatakan, bahkan dirinya juga meninjau perayaan Natal secara langsung di Kupang, Nusa Tenggara Timur, dan Mataram, Nusa Tenggara Barat.
Kemudian, dia pun mengapresiasi aparat keamanan dan juga masyarakat Indonesia atas kerukunan yang berlangsung.
“Atas ketertiban, kelancaran, dan terjaganya kerukunan umat, saya sampaikan terima kepada kasih umat Kristiani, terima kasih kepada TNI/Polri, dan terima kasih juga untuk seluruh masyarakat Indonesia,” jelasnya.
Yaqut pun berharap agar pada tahun selanjutnya kerukunan dan kedamaian ini terus tercipta dan tiada lagi anti toleransi.
“Sebentar lagi, kita akan sambut tahun baru 2023. Semoga kehidupan mendatang terus membaik, semua dalam keadaan aman, rukun, damai, dan sejahtera. Amin,” tutupnya.(rpi/muu)
Load more