LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kyai Khos NU asal Jawa timur gelar pertemuan tertutup dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Kota Surabaya Senin (26/12/2022).
Sumber :
  • Istimewa

Ulama-Kiai Khos NU Jatim Bertemu Prabowo Subianto, Sinyalmen Restu untuk 2024

Sekitar 12 Kyai khos Nahdatul Ulama (NU) asal Jawa timur melakukan pertemuan tertutup dengan Ketua Umum Partai Gerindra Sekaligus Menteri pertahanan RI - Prabowo Subianto di salah satu restoran di Kota Surabaya pada Senin (26/12/2022)

Senin, 26 Desember 2022 - 21:23 WIB

Surabaya - Sekitar 12 Kyai khos Nahdatul Ulama (NU) asal Jawa timur melakukan pertemuan tertutup dengan Ketua Umum Partai Gerindra Sekaligus Menteri pertahanan RI - Prabowo Subianto di salah satu restoran di Kota Surabaya pada Senin (26/12/2022) 

Pertemuan Prabowo dengan belasan ulama-kiai tersebut berlangsung hampir 5 jam dan berlangsung tertutup. Prabowo didampingi oleh Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad.

Usai pertemuan tertutup, Prabowo dan para ulama-kiai makan siang bersama. Setelah itu Prabowo langsung bergegas meninggalkan lokasi. Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani mengatakan pertemuan antara Prabowo dengan belasan ulama-kiai membahas banyak hal.

"Alhamdulillah hari ini Pak Prabowo berkunjung ke Jawa Timur, beliau hari ini bertemu para ulama, pemimpin ponpes, kiai-kiai sepuh di Jatim. Beliau ingin mendengar langsung dari para tokoh, para pemimpin ponpes di Jatim yang setiap hari bergulat, bergumam di tengah-tengah masyarakat tentang berbagai hal," kata Muzani.

Baca Juga :

Muzani mengungkapkan, pertemuan Prabowo dengan para ulama dan kiai di Jatim sangat penting. Sebab, Prabowo yang juga sebagai Menteri Pertahanan perlu mendapat masukkan dari para ulama.

"Pak Prabowo sebagai Menhan, beliau merasa pertahanan negara adalah kerja bareng untuk mempertahankan negara, beliau perlu mendengar (masukan) ulama, tokoh masyarakat, tentang berbagai persoalan. Kepada mereka (ulama), Pak Prabowo juga menjelaskan tentang berbagai macam situasi geo politik dan beberapa persoalan lain yang dihadapi negara termasuk potensi negara, juga persoalan yang bisa menjadi masalah bagi pertahanan negara kita," bebernya.

Ketua Fraksi Gerindra DPR RI ini menyampaikan harapan dari Prabowo agar para kiai terus menggalang optimisme dan persatuan di tengah-tengah masyarakat. Muzani juga menyebut, pertemuan Prabowo dengan belasan ulama-kiai kondang asal Jawa Timur juga ada kaitannya dengan meminta restu.

"Pak Prabowo menjelaskan kepada beliau (para kiai-ulama) bahwa proses demokrasi juga sekarang dalam proses berjalan. Karena itu sepeti yang dimandatkan oleh partai, beliau mencoba terus ingin tetap memberi pengabdian yang baik untuk bangsa dan negara. Karena itu beliau berharap bisa mendapatkan restu, mendapatkan pangestu dari para kiai dan ulama untuk 2024," ungkapnya.

Wakil Ketua MPR ini mengatakan, pertemuan Prabowo dengan belasan ulama-kiai juga bentuk silaturahmi untuk mendapat berkah. Dengan pertemuan ini, diharapkan semakin menguatkan Gerindra di Bumi Majapahit, dan Jawa Timur menjadi basis Prabowo.

"Ini silaturahmi untuk ngalap berkah. Ya terus kita harapkan sebagai kekuatan yang dominan bagi kemajuan masyarakat Jatim, dan bagi perubahan-perubahan yang signifikan. Dan saya berharap Gerinda dapat kepercayaan dan perolehan suara yang lebih signifikan di Jawa Timur baik untuk DPRD kabupaten/kota, DPRD provinsi, DPR RI, dan pilkada nanti," jelasnya.

Muzani juga menceritakan, saat pertemuan dengan para ulama-kiai, Prabowo menegaskan komitmen Gerindra berkoalisi dengan PKB, termasuk urusan capres-cawapres yang akan dibahas dirinya dengan Ketum PKB Muhaimin Iskandar.

"Ya beliau mengatakan bahwa sekarang ini Gerindra sudah berkoalisi, bekerja sama dengan PKB. Karena itu, di dalam salah satu poin kerja sama calon presiden dan calon wakil presiden dari koalisi Gerindra dan PKB ditentukan oleh Pak Prabowo dan Pak Muhaimin. Sehingga siapa saja yang disepakati kedua tokoh itu, tidak masalah," jelas Muzani.

Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad mengungkapkan pertemuan antara Prabowo dengan para ulama berlangsung sangat cair.

"Ya membahas banyak hal lah, mulai soal pertahanan, pangan dan hal lain. Yang jelas pertemuannya berlangsung ganyeng ya, dan Pak Prabowo ini sangat menghormati para kiai-ulama, beliau juga meminta nasehat," kata Sadad.

Pria yang akrab disapa Gus Sadad ini tidak menampik pertemuan Prabowo dengan para ulama-kiai sempat membahas soal Pemilu 2024.

"Ya pasti ada membahas hal itu (politik), kan wajar saja. Bahwa Pak Prabowo menyampaikan kondisi demokrasi saat ini, dan tentunya meminta doa agar pemerintahan Pak Jokowi bisa berjalan baik hingga akhir," jelasnya.

Sejumlah ulama dan kiai kondang yang hadir antara lain Pengasuh Ponpes Al-Falah Ploso Kediri KH Nurul Huda Djazuli, Pengasuh Ponpes Lirboyo Kediri KH Anwar Manshur, Pengasuh Ponpes Bumi Sholawat Sidoarjo KH Ali Mashuri, Pengasuh Ponpes Sabilul Rosyad Malang KH Marzuki Mustamar, Pengasuh Ponpes Syaikhona Kholil Bangkalan Ra Karror Aschal.

Kemudian Pengasuh Ponpes Sidogiri Pasuruan KH Fuad Nurhasan, Pengasuh Ponpes Langitan Tuban KH Ubaidilah Abdul Faqih, Keluarga Ponpes Sidogiri Pasuruan KH Cholil Nawawi Abdul Jalil, Perwakilan Ponpes Nurul Jadid Probolinggo KH Faiz Abdul Haq Zaini, Pengasuh Ponpes Sunan Bejagung Tuban KH Abdul Matin Jawahir, Pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang KH Irfan Yusuf Hasyim.

Hadir juga H Abdurrohman Al-Kautsar (Gus Kautsar), H Fahmi Ruyani, H Adibussholeh Anwar, dan KH Ali Makki. (zaz/ebs)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Tongkat Komando Bergulir, Pangdam V Brawijaya Pimpin Serah Terima Jabatan Pergantian Kasdam

Tongkat Komando Bergulir, Pangdam V Brawijaya Pimpin Serah Terima Jabatan Pergantian Kasdam

Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A, memimpin prosesi serah terima jabatan di Gedung Balai Prajurit Makodam Brawijaya, Surabaya, Jumat (22/11).
Kaesang: Pembangunan Jatim Harus Dilanjutkan Khofifah-Emil

Kaesang: Pembangunan Jatim Harus Dilanjutkan Khofifah-Emil

Kaesang bersama paslon gubernur dan wakil gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak gelar Dzikir, Sholawat, dan Doa Bersama di Surabaya.
Survei LSI Denny JA: Elektabilitas Ibas-Puspa Konsisten Naik Jelang Pilkada Luwu Timur

Survei LSI Denny JA: Elektabilitas Ibas-Puspa Konsisten Naik Jelang Pilkada Luwu Timur

Begini hasil survei LSI Denny JA tentang Pilkada Luwu Timur, jelang Pilkada Serentak 2024 mendatang. Elektabilitas paslon Ibas-Puspa rupanya naik konsisten.
Dihantam Gosip Mesra dengan Sarwendah, Betrand Peto Curahkan Isi Hati ke Ruben Onsu: Jangan Dengar...

Dihantam Gosip Mesra dengan Sarwendah, Betrand Peto Curahkan Isi Hati ke Ruben Onsu: Jangan Dengar...

Dihantam gosip mesra dengan Sarwendah, Betrand Peto curahkan isi hati ke Ruben Onsu di atas panggung. Apa pesan emosional Onyo ke Ayah Ruben? Baca Selengkapnya!
Dihadiri FedEx hingga Freeport-McMoRan, Menko Airlangga Undang Kalangan Bisnis AS untuk Investasi di Indonesia: Pamerkan Capaian Ekonomi RI

Dihadiri FedEx hingga Freeport-McMoRan, Menko Airlangga Undang Kalangan Bisnis AS untuk Investasi di Indonesia: Pamerkan Capaian Ekonomi RI

Menko Airlangga mengundang kalangan bisnis Amerika untuk mengembangkan investasi di Indonesia saat jadi pembicara di US-ASEAN Business Council, Washington D.C.
Hasil Survei: Elektabilitas Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq Dominasi di Pilkada Depok 2024

Hasil Survei: Elektabilitas Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq Dominasi di Pilkada Depok 2024

Hasil survei merilis elektabilitas Calon Walikota dan Wakil Walikota Depok Nomor Urut 1, Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq mendominasi dari pesaingnya.
Trending
Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Terganjal Aturan FIFA, Australia Alami Nasib Apes Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jelang hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 tahun depan, Australia dapat satu kabar buruk lantaran tak bisa diperkuat pemain idaman mereka.
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Setelah Dor AKP Ulil, AKP Dadang Berniat Sikat Kapolres Solok Selatan

Solok Selatan, AKP Ryanto Ulil Anshar, ia diduga melanjutkan serangannya ke rumah dinas Kapolres Solok Selatan, AKBP Arief Mukti. 
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kekasih Seorang Polwan, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi akan Menikah dan Naik Pangkat pada 2025, Ini Sosok Calon Istrinya

Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, AKP Ulil Ryanto Anshar korban tewas polisi tembak polisi akan menikah dengan Polwan tahun depan, ini sosok calon istrinya...
Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Mulai Sekarang Tolong Baca Surat ini Ketika Shalat Tahajud, Rezeki Seketika Mengalir ke Dompet Kering, Ustaz Adi Hidayat Bilang…

Tolong mulai malam nanti baca surat ini secara rutin saat shalat tahajud apabila ingin rezeki mengalir deras. Ustaz Adi Hidayat bilang kalau surat ini ampuh un
Selengkapnya
Viral