Selain itu, ia sebutkan, dalam hal Pembangunan infrastruktur gas bumi melalui pipa, saat ini telah mencapai 21.413,94 km (dari target 19.300 km) dengan rincian panjang pipa transmisi 5.299,36 km, panjang pipa distribusi 6.157,82 km dan panjang pipa jargas 9.956,76 km.
“Tidak hanya kinerja dalam bidang BBM dan gas bumi, pada tahun 2022, PNBP BPH Migas mencapai Rp1.309,11M (128,55% dari target Rp1.018M), dengan realisasi anggaran sebesar Rp246,90M (96,39% dari pagu anggaran Rp256,14M, status 28 Desember 2022. Sehingga hal ini akan menjadi capaian realisasi anggaran tertinggi. Peningkatan realisasi anggaran ini juga dibarengi dengan peningkatan kinerja pengelolaan anggaran dan akuntabilitas kinerja instansi” papar Erika.
Sebagai informasi, Kementerian ESDM membentuk Tim Posko Nasional Sektor Energi yang dituangkan dalam Kepmen ESDM Nomor : 897.K.HK.02/SJN.R/2022 tanggal 13 Desember 2022. Posko Nasional tersebut dipusatkan di BPH Migas dengan Kepala BPH Migas sebagai Ketua.
Posko dilaksanakan pada tanggal 19 Desember 2022 sampai dengan 4 Januari 2023 yang melibatkan unit KESDM dan badan usaha sektor migas, kelistrikan dan geologi.
"Sejak pelaksanaannya sampai dengan saat ini kondisi penyaluran energi di sektor BBM, gas bumi, LPG, dan kelistrikan berada pada kondisi aman," tutupnya. (aag)
Load more