Sementara itu, saat dilakukan penangkapan pihak kepolisian mendapati barang bukti (barbuk) narkoba jenis sabu dari dalam kamar tersebut.
Kata Mukti, barang bukti sabu itu didapat pihaknya telah berada di dalam dua plastik klip.
"Barbuknya 0,5 gram, sama O,6 gram (sabu). Jadi ada dua barbuk," katanya.
Adapun saat ini Kombes YBK dan R tengah menjalani pemeriksaan intensif oleh penyidik Res Narkoba Polda Metro Jaya.
"Sudah di Polda. Kita lakukan upaya penangkapan dan tentukan (status) 3x24 jam," pungkasnya. (raa/ree)
Load more