Di sisi lain, Mahfud mengingatkan kepada simpatisan Lukas untuk tidak nekat melakukan hal-hal yang melanggar hukum.
“(Simpatisan Lukas Enembe) Jangan melakukan langkah-langkah destruktif karena ini murni penegakan hukum,” imbaunya.
Kendati gubernurnya diamankan, Mahfud memastikan bahwa roda pemerintahan di Papua akan tetap terus berjalan. Aparat penegak hukum juga disiagakan untuk menjaga kondusifitas keamanan Papua.
Presiden Jokowi Merespons Penangkapan Lukas Enembe
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi penangkapan Gubernur Papua Lukas Enembe pada Selasa (10/1/2023).
“Ya semua sama di mata hukum, itu kan proses penegakan hukum yang harus kita hormati,” ujar Jokowi saat ditanya awak medai di Kemayoran.
Presiden juga mengapresiasi langkah penyidik KPK. “Saya kira KPK menangkap pasti sudah punya fakta barang bukti yang ada, itu pasti,” ucapnya.
Load more