LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Jurusan kuliah yang punya prospek kerja tinggi
Sumber :
  • Freepik

5 Jurusan Kuliah dengan Prospek Kerja Tinggi, Banyak Lowongan Pekerjaan yang Menanti Setelah Lulus

Tidak dapat dipungkiri bahwa prospek pekerjaan jadi salah satu alasan seseorang memilih jurusan kuliah. Hal ini tidak salah, pasalnya beberapa pekerjaan memang

Rabu, 18 Januari 2023 - 06:30 WIB

Jakarta – Memilih jurusan kuliah perlu mempertimbangkan banyak hal. Bukan hanya kemampuan dan keuangan keluarga, saat akan memilih jurusan pastikan juga untuk mengecek prospek kerjanya. Pasalnya, ada beberapa jurusan yang punya prospek kerja unggul dibandingkan yang lain.

Jurusan-jurusan ini tentunya sangat menguntungkan langkahmu selepas berkuliah karena bisa langsung masuk ke bursa pekerjaan. Sejauh ini memang ada beberapa jurusan yang sedang dibutuhkan oleh ‘pasar’ atau banyak perusahaan.

Umumnya jurusan-jurusan ini yang dapat menyokong kebutuhan industri yang kini tengah berkembang pesat. Meski begitu tetap pertimbangkan minat dan kemampuanmu saat akan memilih suatu jurusan kuliah, ya.

Agar bisa lebih mudah untuk memilih, berikut 5 jurusan yang punya prospek kerja tinggi di bursa pencari kerja belakangan ini.

jurusan kuliah
Jurusan kuliah yang punya prospek kerja tinggi (Freepik)

Baca Juga :

Teknik industri

Jurusan yang paling dibutuhkan oleh industri selanjutnya adalah jurusan teknik industri. Jurusan ini mempelajari mengenai proses perancangan, perencanaan, modifikasi, pengendalian, serta peningkatan kinerja sistem dalam sebuah perusahaan.

Alumni dari teknik industri tidak hanya bisa bekerja di sektor industri, namun juga dapat berkarya di sektor logistik, manufaktur, teknologi informasi, keuangan, konsultasi, hingga pelayanan masyarakat.

Akuntansi dan keuangan

Jadi salah satu jurusan yang punya banyak peminat, akuntansi dan keuangan punya peluang pekerjaan tinggi. Jurusan ini banyak dicari industri pasalnya setiap perusahaan akan membutuhkan jasa seorang akuntan.

Umumnya alumni akuntansi dan keuangan akan berkarir sebagai akuntansi publik, auditor internal, analis keuangan, hingga manajer perpajakan.

Ilmu komunikasi

Belakangan industri kreatif jadi salah satu sektor yang sedang naik daun di Indonesia. Mengikuti perkembangan industri kreatif ini ada satu jurusan yang ikut diuntungkan. Jurusan tersebut merupakan jurusan ilmu komunikasi.

Hal ini karena alumni dari jurusan ilmu komunikasi dianggap sangat piawai dalam memperkenalkan suatu produk atau brand. Pasalnya, jurusan ilmu komunikasi dianggap jago public speaking, menulis, desain, hingga fotografi.

Teknik informatika

Jurusan kuliah yang paling banyak dicari perusahaan selanjutnya adalah jurusan teknik informatika. Di era industri 4.0 keahlian terkait pengolahan data dan proses logika sangat dibutuhkan. Karena itu peluang pekerjaan untuk alumni jurusan teknik informatika juga tinggi.

Umumnya belajar teknik informatika akan mempelajari beberapa hal mulai dari pemeliharaan sistem jaringan perusahaan, infrastruktur aplikasi, hingga optimasi aplikasi.

Bahasa asing

Berkembangnya bisnis global juga turut membuat jurusan bahasa asing banyak dicari. Umumnya mereka yang lulus dari jurusan kuliah ini bisa menjadi guru, instruktur kursus, penerjemah, editor, ahli bahasa, hingga leksikografer.

Bukan hanya bahasa Inggris, bahasa asing lain juga banyak dibutuhkan belakangan ini. Salah satu bahasa yang cukup ramai dibutuhkan oleh ‘pasar’ adalah bahasa Mandarin dan Jepang.

Itu tadi 5 jurusan kuliah yang punya prospek kerja tinggi. Meski begitu, sebelum memilih pastikan untuk mempertimbangkan minatmu juga, ya. Jangan sampai setelah lolos justru menjalaninya setengah hati karena tidak nyaman. (Lsn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Bakal Bongkar Penyelundupan Benih Bening Lobster di Indonesia, Kementerian KKP Sasar Pelaku Kurir Hingga Pemodal

Bakal Bongkar Penyelundupan Benih Bening Lobster di Indonesia, Kementerian KKP Sasar Pelaku Kurir Hingga Pemodal

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menegaskan, pihaknya saat ini tengah melakukan penyelidikan dalam membongkar sindikat penyelundup benih bening lobster (BBL) di Indonesia.
Mees Hilgers Bicara Jujur soal Tantangan yang Dihadapinya Jelang Membela Timnas Indonesia, Ternyata Hal yang Penting dalam Sepak Bola 

Mees Hilgers Bicara Jujur soal Tantangan yang Dihadapinya Jelang Membela Timnas Indonesia, Ternyata Hal yang Penting dalam Sepak Bola 

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers bicara jujur soal tantangan yang harus dihadapinya jelang membela skuad Garuda asuhan Shin Tae-yong.
Reaksi Para Pemain Timnas Indonesia Usai Asnawi Mangkualam Kalahkan Persib Bandung, Komentar Justin Hubner Bikin Ngakak 

Reaksi Para Pemain Timnas Indonesia Usai Asnawi Mangkualam Kalahkan Persib Bandung, Komentar Justin Hubner Bikin Ngakak 

Sejumlah pemain Timnas Indonesia memberikan reaksi usai Asnawi Mangkualam dan klubnya, Port FC mengalahkan Persib Bandung di AFC Champions League Two (ACL2) 2024/2025.
Mau Tahu Kalau Shalat Dhuha Lebih Baik Dikerjakan di Rumah atau Masjid? Buya Yahya Sebut Sunnah Mengajarkan di....

Mau Tahu Kalau Shalat Dhuha Lebih Baik Dikerjakan di Rumah atau Masjid? Buya Yahya Sebut Sunnah Mengajarkan di....

Sebagai umat muslim, bukan hanya shalat fardhu, tapi juga ada baiknya menjalankan ibadah sunnah, seperti shalat dhuha. Shalat yang datangkan rezeki dari ..
Jadi Tahu, Kalau Berdoa pada Waktu Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Insyaallah Bisa Percepat Pengabulan Hajat dan ....

Jadi Tahu, Kalau Berdoa pada Waktu Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat Insyaallah Bisa Percepat Pengabulan Hajat dan ....

Sekalipun memang berdoa bisa kapanpun, tapi ada satu waktu yang sangat istimewa. Menurut Ustaz Adi Hidayat sangat sayang bila ditinggalkan kebiasaan baik ini...
Pasar Cibadak Diserang Geng Motor, Polisi Buru Pelaku Usai Video Viral Diduga Pengeroyokan dengan Senjata Tajam

Pasar Cibadak Diserang Geng Motor, Polisi Buru Pelaku Usai Video Viral Diduga Pengeroyokan dengan Senjata Tajam

Polisi memburu kelompok diduga geng motor yang menyerang Pasar Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat (Jabar), Kamis (19/9/2024) dini hari.
Trending
Reaksi Para Pemain Timnas Indonesia Usai Asnawi Mangkualam Kalahkan Persib Bandung, Komentar Justin Hubner Bikin Ngakak 

Reaksi Para Pemain Timnas Indonesia Usai Asnawi Mangkualam Kalahkan Persib Bandung, Komentar Justin Hubner Bikin Ngakak 

Sejumlah pemain Timnas Indonesia memberikan reaksi usai Asnawi Mangkualam dan klubnya, Port FC mengalahkan Persib Bandung di AFC Champions League Two (ACL2) 2024/2025.
Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Top 7 Pemain Timnas Indonesia dengan Followers Instagram terbanyak, Jumlahnya Mencapai Jutaan bak Selebriti

Kemampuan ciamik Timnas Indonesia dalam membela negara melalui sepak bola membuatnya banyak diapresiasi, salah satunya melalui sosial media Instagram.
Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Detik-detik Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap Pakai Kolor Hijau

Polres Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, telah menangkap Indra Septiarman (26) yang merupakan tersangka pembunuh Nia Kurnia Sari (18) remaja penjual gorengan asal Kecamatan 2x11 Kayu Tanam yang ditemukan tewas terkubur, beberapa waktu lalu.
Pelatih Port FC Terkejut Persib Bandung Simpan Pemain Kunci, Ternyata Persiapan untuk Lawan Si Dia

Pelatih Port FC Terkejut Persib Bandung Simpan Pemain Kunci, Ternyata Persiapan untuk Lawan Si Dia

Bermain di laga perdana AFC Champions League Two, Port FC berhasil mencuri poin penuh di kandang Persib di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis.
Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Klasemen Grup F ACL Two, Asnawi Mangkualam dan Persib Masih Berpeluang Lolos Fase Grup

Port FC menang dengan skor 1-0 dari gol Willen Mota pada menit 89 di hadapan suporter Persib, Bobotoh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis.
Mees Hilgers Bicara Jujur soal Tantangan yang Dihadapinya Jelang Membela Timnas Indonesia, Ternyata Hal yang Penting dalam Sepak Bola 

Mees Hilgers Bicara Jujur soal Tantangan yang Dihadapinya Jelang Membela Timnas Indonesia, Ternyata Hal yang Penting dalam Sepak Bola 

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers bicara jujur soal tantangan yang harus dihadapinya jelang membela skuad Garuda asuhan Shin Tae-yong.
Partai Demokrat Bongkar Isi Pertemuan SBY dan Prabowo Subianto, Ternyata soal Tantangan Ini

Partai Demokrat Bongkar Isi Pertemuan SBY dan Prabowo Subianto, Ternyata soal Tantangan Ini

Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengungkap isi pertemuan Presiden Ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Prabowo Subianto.
Selengkapnya