Jakarta, tvOnenews.com - Beragam isu perpolitikan di Indonesia semakin kencang, hal itu juga tak terlepas karena waktu penyelenggaraan pemilu sebentar lagi. Maka wajar saja, berbagai isu politk mencuat deras di Indonesia. Satu di antaranya soal beredarnya rumor Sandiaga Uno akan menyeberang ke Partai Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dari Partai Gerindra.
Akan tetapi, rumor itu langsung ditepis oleh Pelaksana Tugas Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono, seperti yang dimuat VIVA, pada hari Minggu (8/1/2023).
Memang kehadiran Sandiaga Uno diakui Mardiono, akan tetapi, ia hanya mengatakan bahwa Sanidaga Uno memang hampir selalu hadir ketika diundang untuk menghadiri kegiatan PPP meski partai berlambang Ka'bah itu juga mengundang tokoh lain.
Misalnya, Erick Thohir, Ganjar Pranowo, Khofifah Indar Parawansa, Mahfud Md, dan lain-lain.
"Memang beliau (Sandiaga Uno) yang kalau diundang sering hadir--sebenarnya juga bukan beliau saja yang kita undang," kata Mardiono seperti yang dikutip dari VIVA, Minggu (22/1/2023).
Load more