LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pojok KC - Terbang Tinggi Garuda Muda
Sumber :
  • tim tvonenews

Terbang Tinggi Garuda Muda!

Sebagai tim debutan yang berhasil menghentikan dua raksasa: Australia dan Korea Selatan, saya kira lawan selanjutnya tak ada lagi yang bisa menghentikan Garuda Muda.

Senin, 29 April 2024 - 10:37 WIB

SEBAGAI pewarta saya hidup dalam kepungan peristiwa peristiwa. Ada peristiwa-peristiwa biasa, yang segera akan hilang dari ingatan publik. Peristiwa yang sifatnya sehari, kabar yang hanya akan datang dan pergi begitu saja. 

Peristiwa manuver elit politik setelah Mahkamah Konstitusi  mengetuk putusan atas perselisihan Hasil Pemilu 2024 pekan lalu misalnya adalah peristiwa yang bersifat berita sehari. Ia akan segera hilang dari ingatan publik. Dibaca, setelah itu dilupakan. 

Namun, ada peristiwa yang sifatnya bersejarah. Ia merupakan capaian bangsa yang belum tentu terulang dalam kurun seratus tahun ke depan. Peristiwa yang akan dikenang dalam ingatan kolektif seluruh warga bangsa, diulang ulang diceritakan sebagai epos heroik yang membanggakan. 

Kisah perjuangan Timnas Indonesia U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 di Qatar, Jumat (26/04/2024) ketika menaklukan raksasa sepak bola Asia, Korea Selatan lewat drama adu pinalti yang dramatis adalah peristiwa bersejarah yang belum tentu bakal berulang seratus tahun sekali. 

Baca Juga :

Ketika menyaksikan drama itu selesai, entah kenapa mata saya tiba tiba menghangat. Apalagi ketika lagu-lagu nasional, seperti Indonesia Raya atau Tanah Airku dinyanyikan bersama dengan gagah oleh pemain dan supporter yang terus menerus bersorak hingga akhir laga.

Saya benar-benar merasa jadi bagian sebuah bangsa yang tengah berikhtiar menciptakan sejarah baru di lapangan hijau. 

Belum pernah terjadi timnas Indonesia meruntuhkan kedigjayaan sejumlah raksasa sepak bola dalam sebuah event sekaligus. Pada Piala Asia U-23, Garuda Muda mengkandaskan Korea Selatan, Australia, Yordania, negeri-negeri langganan olimpiade. Lebih dari itu, Indonesia mematahkan catatan sembilan kali secara beruntun (sejak 1988) Korea Selatan lolos ke olimpiade.  

Laman olah raga berpengaruh dari Amerika Serikat, ESPN menilai kiprah Indonesia sebagai debutan dalam Piala Asia 2024 sangat spesial. 

“Capaian Indonesia sebagai debutan sangat spesial. Mereka mengalahkan Korea Selatan, tim raksasa benua Asia yang telah sembilan kali beruntun lolos ke Olimpiade sejak 1988,” tulis ESPN. 

Sejumlah media asing juga menyebut “kejutan” Indonesia mirip dengan Maroko yang tak diduga mampu melaju ke semifinal Piala Dunia FIFA 2022 di Qatar. Seperti Indonesia, Maroko menyudahi negeri-negeri kampiun dalam sepak bola, seperti Belgia, Spanyol dan Portugal.

Yang paling terasa berbeda, STY mengenalkan Indonesia pada sepak bola modern. Strategi itu adalah memainkan skema 3 bek dan dua sayap yang bisa bertransformasi menjadi 5 bek sejajar.

Saat mengjungkalkan Australia, Yordania dan Korea Selatan, anak asuh Shin Tae-yong nyaman dan lihai dengan permainan bola-bola pendek dari kaki ke kaki, membangun transisi dari bawah, menusuk dari sayap, serta menciptakan pertahanan yang kuat di lini tengah.

Dengan racikan Sang Rubah, timnas Indonesia hampir bisa menguasai semua lini: mengembangkan permainan menyerang lewat sayap, mengatur serangan dari lini tengah dan menyolidkan lini pertahanan. Dengan formasi 3-2-4-1 tersebut, hasil statistik pertandingan saat melawan Korea Selatan membuktikan  Marselino Ferdinan dkk mendominasi penguasaan bola sebesar 53 persen.

Dengan penampilan yang konsisten, saya yakin Timnas U-23 ini bisa berlaga di ajang olimpiade Paris pada Juli 2024 mendatang. Apalagi, pintu sudah terbuka sangat lebar: tinggal berhadapan dengan Uzbekistan di Stadion Abdullah bin Khalifah pada Senin (29/4/2024). Kita bisa optimis, empat kali bertanding di stadion itu, Garuda Muda belum pernah terkalahkan. 

Shin Tae-yong sendiri tak lagi memasalahkan siapa pun lawan timnas.  Ia punya kenangan indah di Qatar. “Sepak bola Indonesia dalam jalan kebangkitan. Siapapun lawan di semifinal kami bisa menyajikan laga yang kompetitif,” ujar  Shin Tae-yong.

Pemain juga berjanji akan memberikan penampilan terbaiknya di laga-laga pamungkas selanjutnya. “Target kami adalah juara. Kami akan berusaha keras,” ujar Ernando Ari, sang kipper Indonesia. 

Apresiasi harus diberikan pada Ernando. Selain berhasil mengeksekusi pinalti dengan sempurna, ia juga menepis dua bola sepakan pinalti dua pemain Korea Selatan. 

Kalau pun gagal, Garuda Muda masih bisa lolos jika memenangi duel perebutan peringkat ketiga terbaik pada Kamis (2/5/2024). Skenario terburuk, kita masih bisa tampil di olimpiade lewat play off intercontinental, melawan wakil Afrika, Guinea pada 9 Mei 2024 mendatang di Perancis. 

Demikian, dalam cakrawala yang lebih luas, keberhasilan Timnas U-23 adalah potret bonus demografi yang sedang dialami Indonesia. 

Indonesia Emas terjadi ketika pemuda tampil jadi penopang utama arah kemudi bangsa. Pemuda bermental baja seperti Rizky Ridho dan kawan-kawan dan perjuangannya di lapangan sepak bola seperti mewujudkan mimpi Indonesia Emas. 

Saya kira, strategi STY “memotong satu generasi” untuk mempercepat Indonesia Emas haruslah dicontoh pemimpin kita pada bidang bidang lain. Kita tahu, selama kepemimpinannya ia tak pernah membedakan secara tegas antara pemain timnas A dan timnas berdasarkan kelompok umur.
 
Shin Tae-yong juga dengan berani merekrut pemain-pemain muda yang memiliki keterampilan ke timnas A. Ini pada gilirannya menciptakan tim yang bisa kompetitif dalam jangka panjang. Saat ini, setidaknya ada 14 pemain dalam skuad Timnas U23 Indonesia yang pernah bermain di level senior. Minimal satu pertandingan. 

Tentu kredit juga harus dicatatkan pada ketua federasi: Erick Thohir. Ia begitu spartan mencari pemain untuk dinaturalisasi.

Tak hanya itu, Erick konsisten menegakan tiga aturan yang sudah ia buat. Pertama, setiap klub wajib memainkan pemain U-23. Kedua, pelatih klub harus menandatangani komitmen untuk melepas pemain ke Timnas Indonesia. Ketiga, keamanan harus diterapkan dengan ketat oleh masing-masing klub.

Erick, misalnya juga menyurati dan melobi klub-klub pemilik pemain yang berkarier di luar negeri. Menjelang laga perempat final, ia aktif melobi klub Belanda, Heerenveen agar melepas gelandang Nathan Tjoe-A-On ke skuad Indonesia. 

Yang lebih melegakan adalah kepastian perpanjangan kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih akhirnya didapat. Shin Tae-yong akan terus melatih timnas Indonesia hingga Desember 2027. Ini menghadirkan ketenangan para pemain pada masa depan timnas Indonesia. 

Dengan ekosistem yang sehat, tak ada pilihan, pejuang Garuda Muda mesti menuntaskan apa yang sudah dimulainya dengan sangat indah. 

Sebagai tim debutan yang berhasil menghentikan dua raksasa: Australia dan Korea Selatan, saya kira lawan selanjutnya tak ada lagi yang bisa menghentikan Garuda Muda. Dan yang terpenting, tim ini harus terus dipertahankan agar Indonesia segera merangsek 100 besar ranking FIFA dan jadi negara yang terbiasa berada di zona kualifikasi Piala Dunia. 

Saya kira setelah semi finalis Piala Asia,  target Olimpiade dan Piala Dunia bukan mimpi yang kesiangan. (Ecep Suwardaniyasa Muslimin)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kabar Buruk, Indonesia Diprediksi Diguyur Hujan Sedang-Sangat Lebat Selama Sepekan ke Depan, BMKG Minta Masyarakat Waspada

Kabar Buruk, Indonesia Diprediksi Diguyur Hujan Sedang-Sangat Lebat Selama Sepekan ke Depan, BMKG Minta Masyarakat Waspada

BMKG memprakirakan sebagian besar wilayah di Indonesia diguyur hujan sedang-sangat lebat dalam sepekan ke depan pada periode 29 November hingga 5 Desember 2024.
Dua Pelaku Pengedar Uang Palsu Ditangkap di Tengah Proses Tahapan Masa Tenang Pilkada Nganjuk

Dua Pelaku Pengedar Uang Palsu Ditangkap di Tengah Proses Tahapan Masa Tenang Pilkada Nganjuk

Dua pria warga Dusun Bulurejo, Desa Sawahan, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Nganjuk, ditangkap polisi dengan barang bukti uang palsu senilai Rp10.450.000.
Kevin Diks Kembali Cetak Gol untuk FC Copenhagen di UEFA Conference League, Bek Timnas Indonesia Itu Makin Dekat Gabung Borussia Monchengladbach?

Kevin Diks Kembali Cetak Gol untuk FC Copenhagen di UEFA Conference League, Bek Timnas Indonesia Itu Makin Dekat Gabung Borussia Monchengladbach?

Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks kembali menunjukkan ketajamannya dengan mencetak gol untuk FC Copenhagen di laga keempat UEFA Conference League alias Liga Konferensi Eropa 2024-2025.  
Soal Kasus Dugaan Korupsi Importasi Gula di Kemendag  2015-2016, Kejagung Periksa Pejabat Bea Cukai

Soal Kasus Dugaan Korupsi Importasi Gula di Kemendag 2015-2016, Kejagung Periksa Pejabat Bea Cukai

Kejagung memeriksa pejabat Dirjen Bea dan Cukai Kementerian Keuangan sebagai saksi dalam penyidikan perkara dugaan korupsi importasi gula di Kementerian Perdagangan pada tahun 2015–2016.
Akankah Ramalan Denny Darko Terbukti? Katanya Bakal Ada Artis Wanita yang Gemparkan Publik Pada Akhir Tahun 2024, di Hadapan Sarwendah Bilang...

Akankah Ramalan Denny Darko Terbukti? Katanya Bakal Ada Artis Wanita yang Gemparkan Publik Pada Akhir Tahun 2024, di Hadapan Sarwendah Bilang...

Akankah ramalan Denny Darko terbukti? Katanya bakal ada artis wanita yang menggemparkan publik pada akhir tahun 2024, di hadapan Sarwendah bilang begini.
BMKG Prediksi Kota-Kota Besar Indonesia Ini DIguyur Hujan pada Jumat 29 November 2024, Simak Informasinya

BMKG Prediksi Kota-Kota Besar Indonesia Ini DIguyur Hujan pada Jumat 29 November 2024, Simak Informasinya

BMKG memprediksi hujan mengguyur sebagian besar kota-kota di Indonesia termasuk wilayah Jawa, Kalimantan, Sulawesi, dan Timur Nusantara hari ini, Jumat (29/11).
Trending
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Dua Pekan Berlalu, Pelatih Jepang Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf soal Laga Melawan Timnas Indonesia: Saya Sangat Ingin...

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, secara mengejutkan menyampaikan permintaan maaf baru-baru ini soal laga Timnas Indonesia vs Jepang. Singgung para pemainnya...
China dan Bahrain Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Ini Puji Keunggulan Timnas Indonesia, Katanya...

China dan Bahrain Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Ini Puji Keunggulan Timnas Indonesia, Katanya...

China dan Bahrain seolah tak terima kenyataan tatkala mantan pelatih Arab Saudi memuji keunggulan Timnas Indonesia saat ini. Simak informasi selengkapnya!
Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Beri Ancaman untuk Megawati Hangestri Jelang Big Match IBK Altos Vs Red Sparks, Gara-gara Lee So-young...

Media Korea Selatan memberikan 'ancaman' untuk Megawati Hangestri dan kawan-kawan jelang big match antara IBK Altos Vs Red Sparks di Liga Voli Korea 2024-2025.
Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Suara Hati Coach Justin Sebenarnya soal Ole Romeny yang Dinanti-nanti Gabung Timnas Indonesia: Menurut Gue....

Ole Romeny sempat curi perhatian saat dia terlihat menonton Timnas Indonesia vs Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno.
Shin Tae-yong Ungkap Perubahan Para Pemain Timnas Indonesia, Katanya Rizky Ridho dan Rekan-rekan Sekarang Tidak Mudah Menyerah dan...

Shin Tae-yong Ungkap Perubahan Para Pemain Timnas Indonesia, Katanya Rizky Ridho dan Rekan-rekan Sekarang Tidak Mudah Menyerah dan...

Mentalitas jadi salah satu faktor yang sangat terlihat perubahannya setelah Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- ditangani Shin Tae-yong sejak 2020 lalu,
Selengkapnya
Viral