Angka tersebut sungguh jauh berbeda dengan kapasitas JIS yang bisa menampung sekitar 82 ribu penonton.
Maka jika nantinya JIS terisi penuh oleh penonton, hal tersebut akan menjadi rekor baru dengan kehadiran jumlah penonton terbanyak sepanjang sejarah Piala Dunia u-17.
Terlepas dari berbagai isu terkait beberapa infrastruktur yang tidak sesuai dengan standar FIFA, JIS sendiri memiliki berbagai keunggulan.
Seperti desain JIS yang modern dan berkonsep green building, teknologi canggih retractable roof atau atap yang bisa dibuka tutup otomatis hingga kapasitas besar yang bisa menampung 82.000 penonton.
Bukan hanya itu JIS juga memiliki berbagai Fasilitas Mewah berkelas Eropa mulai dari ruang ganti pemain, ruang konferensi pers, ruang media, royal Box hingga berbagai ruang VIP.
Maka bukan tidak mungkin Jakarta International Stadium bisa menjadi salah satu kebanggan masyarakat Indonesia dan mendapatkan pujian dari FIFA. (akg)
Load more