tvOnenews.com - PSSI memiliki ambisi untuk mendatangkan pemain keturunan Indonesia grade A yang berkarier di luar negeri untuk memperkuat skuad Timnas merah putih. Pelatih Shin Tae-yong bahkan sempat terbang langsung ke Belanda untuk memantau bakat-bakat itu.
Berikut 3 pemain keturunan Indonesia yang bakal tampil di Liga Champions 2023/2024:
1. Kevin Diks
Kevin Diks merupakan pemain FC Copenhagen keturunan Belanda-Indonesia. Pemain yang berposisi sebagai bek kanan itu hampir dinaturalisasi menjadi pemain Timnas Indonesia.
Namun sayang kedua orang tua Kevin Diks menolak untuk melakukan itu. Lagi pula pemain kelahiran 6 Oktober 1996 tersebut memiliki peluang besar untuk bisa membela Timnas Belanda.
Terlebih setelah Kevin mampu FC Copenhagen lolos ke kompetisi paling bergengsi se-benua biru, Liga Champions 2023/2024.
Copenhagen berhak melaju ke babak grup Liga Champions setelah menyingkirkan wakil Polandia Raków Częstochowa.
Pemain keturunan Indonesia selanjutnya yang akan tampil di Liga Champions adalah Emil Audero Mulyadi. Sama dengan Kevin, PSSI juga pernah mendekati Emil untuk menawarkan jersey Timnas Indonesia.
Namun hal itu belum bisa terealisasi. Emil masih ingin meniti karier di Eropa dan berharap bisa mendapat panggilan Timnas Italia.
Terbukti perjalanan Emil kini semakin cemerlang, ia dipercaya sebagai kiper utama Inter Milan setelah Andre Onana memilih hengkang ke Manchester United.
Emil pun tak menyia-nyiakan kesempatan itu. Pemain berusia 26 tahun itu menunjukkan penampilan gemilang dan membawa il Nerazzurri mentas ke Liga Champions.
Pada kesempatan Liga Champions 2023/2024 ini Inter Milan bergabung ke dalam grup D bersama Benfica, Salzburg, dan Real Sociedad.
Tijjani merupakan pemain keturunan Belanda-Indonesia lainnya yang sukses meniti karier sepak bola di benua biru.
Terbaru ia dibajak AC Milan dari AZ Alkmaar musim panas ini dengan nilai transfer fantastis 330,25 miliar Rupiah.
Tak butuh waktu lama untuk gelandang berusia 25 tahun tersebut mendapat tempat di hati Stefano Pioli. Ia pun menunjukkan permainan gemilang dengan menorehkan satu assist dalam 2 pertandingan.
Besar kemungkinan Tijjani akan diplot sebagai starter saat laga Liga Champions 2023/2024. Namun langkah Milan diprediksi bakal berat di babak penyisihan grup ini.
Pasalnya Rossoneri tergabung di grup neraka bersama PSG, Borussia Dortmund, dan Newcastle United.
Itu tadi 3 pemain keturunan Indonesia yang bakal bertanding di Liga Champion 2023/2024. Akankah ke depan mereka bisa membela Timnas Indonesia? Layak untuk dinantikan. (amr)
Load more