tvOnenews.com - Pada bulan September lalu, Mo Salah santer dikabarkan hijrah Liga Pro Saudi Al-Ittihad yang mengajukan tawaran lisan sebesar £150 juta untuk bintang Liverpool itu.
Namun The Reds menolak tawaran tersebut dan menegaskan bahwa pemain asal Mesir itu tidak akan dijual dengan harga berapapun.
Meski demikian, Al-Ittihad disebut-sebut tetap tertarik untuk mengontrak Salah di tahun depan.
Akan tetapi kecil kemungkinan Salah sudi bergabung dengan Al Ittihad. Pasalnya juara Liga Pro Saudi itu menyatakan ketertarikan mereka kepada Mourinho.
(Foto: Instagram/@josemourinho)
Menurut Mirror, dilansir dari Sportbible pelatih AS Roma itu masuk dalam target manajerial klub setelah pemecatan Nuno Espirito Santo minggu ini.
Jika Mourinho dibujuk ke Al-Ittihad dari ibu kota Italia, hal itu bisa berdampak langsung pada peluang klub untuk mendapatkan Salah.
Salah dan Mourinho mengalami hubungan yang bergejolak saat sama-sama berada di Chelsea. Mantan rekan setim Salah di The Blues Samuel Eto'o membenarkan hal tersebut.
Mou pernah memarahi Salah saat masih muda hingga pemain Mesir itu menangis.
(Foto: Premier League)
“Dia (Salah) tidak beruntung karena Jose Mourinho, manajer saat itu, tidak menahan satu pun,” kata Eto’o di Obi One Podcast.
“Saya ingat di pertandingan tandang dia menyerang Mo Salah di babak pertama dan dia menangis,” imbuhnya.
Menurut Eto’o keputusan Mourinho yang akhirnya menarik Salah keluar lapangan membuat mentalitasnya semakin anjlok.
“Saya tidak berpikir dia akan melakukan itu sekarang, dia sudah menjadi lebih dewasa, dan dia tahu bagaimana menghadapi pemain-pemain muda,” ujar Eto’o.
“Itulah cara dia mengeluarkan yang terbaik dari kami saat itu dan itulah mengapa kami sukses.” tambahnya.
Hal senada juga diungkapkan mantan rekan satu tim Salah di Chelsea John Obi Mikel yang mengatakan bahwa benar Mourinho membuatnya menangis.
Peristiwa itu terjadi saat mereka bermain imbang tanpa gol dengan Norwich pada Mei 2014. Dalam wawancara bersama Dubai Eye 103.8, Mikel bercerita.
"Saya pikir (Salah) sedang bermain buruk dan kemudian jelas Mourinho datang dan menyerangnya, secara besar-besaran menyerangnya," ujar Mikel.
"Dia menangis, dan yang terjadi adalah [Mourinho] tidak membiarkannya kembali ke lapangan pada saat itu," tambahnya.
Pada babak kedua Mou menarik Salah keluar lapangan dan membuat hatinya hancur. (amr)
Dapatkan berita menarik lainnya dengan mengikuti tvOnenews.com di Google News.
Load more