tvOnenews.com - Hasil pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions Asia 23/24 antara Al Ain vs Al Nassr, Senin (04/03/24) malam WIB, meski tampil penuh namun Cristiano Ronaldo gagal hantarkan timnya raih kemenangan.
Bertanding di Stadion Hazza Bin Zayed, sang tuan rumah Al Ain sukses menahan gempuran Al Nassr yang tampil dominan sejak awal laga.
Al Nassr yang bertumpu pada Cristiano Ronaldo sebagai ujung tombak, hampir mencetak gol di menit awal andai sepakan salto CR7 mengarah tepat ke sasaran.
Terkejut mendapat tekanan dari tim tamu, Al Ain pun meningkatkan intensitas permainan.
Alhasil pada menit 28' Al Ain berhasil mencetak gol lewat kerja sama apik Soufiane Rahimi dan Alejandro Romero.
Sayangnya, wasit menganulir gol tersebut lantaran dari tayangan VAR terlihat jika Soufiane Rahimi lebih dulu berada di posisi offside sebelum berikan umpan ke Romero.
Usai gol yang dianulir tersebut, Al Ain bermain lebih agresif dan puncaknya di menit 44' Soufiane Rahimi sukses menjebol gawang David Ospina.
Kali ini gol disahkan dan membuat tuan rumah unggul 1-0 atas Al Nassr yang bertahan hingga jeda turun minum.
Pada babak kedua, Al Nassr yang berhasrat menyamakan kedudukan langsung ambil alih permainan.
Akan tetapi rapatnya pertahanan Al Ain membuat serangan Ronaldo cs kerap terhenti di area 16 tuan rumah.
Sementara itu, Al Ain yang mengandalkan serangan balik justru sukses mengancam lini belakang Al Nassr.
Terbukti pada menit 72' Al Nassr kembali kebobolan melalui counter yang diinisiasi Soufiane Rahimi. Sayangnya gol ini dianulir wasit lantaran Rahimi terlihat berada di posisi offside saat menerima umpan.
Pada menit ke-79, Ronaldo mendapat peluang emas di depan gawang, namun sepakannya masih bisa diantisipasi kiper Al Ain, Khalid Eisa.
Di sisa laga, Al Nassr yang ciptakan banyak peluang gagal menyamakan kedudukan dan harus puas kalah 1-0 dari Al Ain di leg pertama perempat final Liga Champions Asia 23/24.
Meski kalah namun Cristiano Ronaldo masih punya peluang untuk lolos jika berhasil menang pada leg kedua yang berlangsung di markas Al Nassr pada 12 Maret mendatang.
Susunan Pemain
Al Ain XI (4-1-3-2):
Khalid Eisa (PG); Erik, Kouadio Kouame, Khalid Al Hashemi, Bandar Al Ahbabi; Matias Palacios, Park Yong Woo, Mohammed Al Baloushi; Yahia Nader; Soufiane Rahimi, Alejandro Romero.
Al Nassr XI (4-2-3-1):
David Ospina (PG); Aziz Behich, Aymeric Laporte, Ali Lajami, Sultan Al Ghannam; Abdulmajeed Al Sulayhim, Abdullah Al Khaibari; Sadio Mane, Otavio, Aiman Yahya; Cristiano Ronaldo. (SUB).
Load more