Tercatat, ada tiga pemain diaspora yang kemungkinan besar jadi penggawa Gli Azzurri saat mentas di Jerman.
Mereka adalah Jorginho, Mateo Retegui serta Destiny Udogie yang sama-sama tampil impresif musim ini.
Mulai dari Jorginho, gelandang kelahiran Imbituba, Brasil tersebut merupakan salah satu roh permainan Arsenal di Liga Inggris.
Tercatat, gelandang berusia 32 tahun itu sudah tampil sebanyak 36 pertandingan di semua ajang dengan torehan satu gol sert dua assists.
Meski Italia punya banyak gelandang top, namun taktik Luciano Spalletti yang menggunakan skema 4-3-3, membuat peluang Jorginho tampil di Euro 2024 sangat besar.
Kemudian Mateo Retegui, striker asal San Fernando, Argentina tersebut bisa dibilang sebagai pecahan puzzle buat Timnas Italia yang telah lama hilang.
Pasalnya dalam beberapa tahun terakhir, Italia kerap kesulitan mencari striker lokal tajam dan terus bergantung dengan Ciro Immobile yang sudah uzur.
Load more