Beberapa fans Vietnam sudah pesimis melihat hasil pertandingan ini dan mengakui keunggulan skuad Garuda Muda.
Bahkan, beberapa di antaranya juga menyalahkan Federasi Sepak Bola Vietnam atas hasil buruk tersebut.
Keberhasilan Timnas Indonesia U-16 meraih kemenangan dalam perebutan juara ketiga ini merupakan pencapaian yang membanggakan.
Dengan menduduki peringkat ketiga di Piala AFF U-16 2024, Timnas Indonesia U-16 menunjukkan potensi besar dan masa depan cerah bagi sepak bola Indonesia.
Para fans Indonesia tentu sangat bangga dengan pencapaian ini dan berharap agar para pemain muda terus membawa nama baik Indonesia di kancah internasional.
Berikut kumpulan komentar fans Vietnam yang geram dan malu usai dibantai Timnas Indonesia U-16 dengan skor 5-0, dikutip dari YouTube Taktik 11, Kamis (4/6).
"Jika bermain dengan kekuatan fisik yang kurang pasti kalah. Tentunya melihat pemain Indonesia berlari seperti itu sudah cukup untuk mengetahui bahwa kekuatan fisiknya lebih unggul," tulis Chuong Phan.
Load more