tvOnenews.com - Justin Hubner, bek muda berbakat Timnas Indonesia, kini tengah menjalani masa trial bersama klub asal Swedia, IFK Norrkoping.
Kabar ini diumumkan langsung oleh IFK Norrkoping melalui situs resmi mereka.
Klub yang bermain di Allsvenskan, kasta tertinggi sepak bola Swedia, menjelaskan bahwa kedatangan Hubner merupakan bagian dari kerja sama dengan Wolverhampton Wanderers, klub asal Inggris yang memegang kontrak Hubner.
IFK Norrkoping tidak hanya memberikan kesempatan kepada Hubner. Pemain Wolverhampton lainnya, Tyler Roberts, juga mendapatkan kesempatan serupa untuk berlatih bersama mereka.
"Kolaborasi antara IFK Norrkoping dan Wolverhampton Wanderers berlanjut dengan dua pemain dari klub Inggris tersebut," tulis klub dalam pernyataan resminya.
"Bek Justin Hubner dan striker Tyler Roberts tiba dari Wolverhampton dan akan berlatih bersama IFK Norrkoping."
Lebih lanjut, IFK Norrkoping turut memberikan informasi singkat tentang Hubner. Mereka menekankan bahwa pemain kelahiran Belanda ini merupakan bagian dari Timnas Indonesia.
"Hubner yang lahir di Belanda adalah pemain Timnas Indonesia. Dan musim lalu dipinjamkan ke klub Jepang, Cerezo Osaka," demikian pernyataan resmi klub tersebut.
Nasib Justin Hubner dalam karier sepak bolanya terbilang cukup dinamis.
Setelah dipinjamkan ke Cerezo Osaka pada musim lalu, Hubner mengalami waktu bermain yang minim, sehingga diputuskan untuk kembali ke Wolverhampton pada pertengahan Juli lalu.
Kini, dengan kehadirannya di IFK Norrkoping untuk menjalani trial, pemain berusia 20 tahun ini harus kembali menunggu kesempatan untuk mewujudkan mimpinya bermain di Liga Inggris.
Sebagai pemain yang berposisi sebagai bek, Hubner sebenarnya sempat masuk dalam skuad Wolverhampton Wanderers pada musim Liga Inggris 2023-2024.
Bahkan, ia ikut dibawa oleh pelatih Wolverhampton dalam laga tandang melawan Arsenal pada akhir tahun 2023.
Namun, sayangnya, Hubner hanya menghiasi bangku cadangan tanpa mendapatkan kesempatan bermain.
Kurangnya waktu bermain ini mendorong klub untuk meminjamkan Hubner ke Cerezo Osaka, sebuah klub yang berkompetisi di J.League, liga tertinggi di Jepang.
Namun, waktu Hubner di Cerezo Osaka juga tidak berjalan sesuai harapan. Minimnya menit bermain membuat Wolverhampton memutuskan untuk memanggilnya kembali.
Meski demikian, Hubner masih memiliki mimpi besar untuk suatu hari dapat merumput di Liga Inggris, sebuah cita-cita yang belum terwujud hingga saat ini.
Oleh karena itu, kesempatan trial di IFK Norrkoping menjadi langkah penting bagi Hubner untuk membuktikan kemampuannya dan menjaga peluangnya kembali ke kancah sepak bola Eropa yang lebih kompetitif.
Hadirnya Hubner di Swedia ini juga menarik perhatian suporter IFK Norrkoping.
Salah satu suporter yang antusias, mengungkapkan harapannya bahwa Hubner dapat mendapatkan tempat di tim utama Norrkoping.
"Secara pribadi, saya berpikir Hubner bisa mendapat tempat di tim, dia punya pengalaman yang sangat bagus di Piala Asia dan bisa bermain di lini tengah dan pertahanan," tulis seorang suporter di akun X @zebiboi123.
Selain itu, kehadiran Hubner juga memicu reaksi yang cukup heboh di media sosial.
Akun resmi IFK Norrkoping tiba-tiba dibanjiri oleh penggemar sepak bola Indonesia yang antusias menyambut kedatangan Hubner.
Lonjakan pengikut dan komentar di akun resmi klub tersebut menunjukkan betapa besar dukungan dari para penggemar di Indonesia terhadap pemain muda ini.
Popularitas Hubner di kalangan penggemar Indonesia jelas menjadi faktor yang dapat memberikan keuntungan tambahan bagi klub yang merekrutnya.
Kini, semua mata tertuju pada masa depan Hubner di IFK Norrkoping. Jika ia mampu menunjukkan performa terbaiknya selama masa trial, bukan tidak mungkin ia akan mendapatkan kontrak permanen dan kesempatan untuk bermain reguler di Allsvenskan.
Hal ini tentu akan memberikan pengalaman berharga bagi Hubner dalam mengembangkan kariernya dan memperkuat posisinya di Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Bagi Justin Hubner, perjalanan kariernya sejauh ini penuh dengan tantangan dan perubahan.
Meski mimpinya bermain di Liga Inggris belum terwujud, Hubner tetap menunjukkan semangat dan determinasi untuk terus berkembang.
Masa trial di IFK Norrkoping ini menjadi salah satu langkah penting dalam perjalanan kariernya, dan para penggemar sepak bola Indonesia tentunya berharap Hubner dapat meraih sukses dan membawa kebanggaan bagi tanah air. (udn)
Load more