Paris, Prancis – Isu perombakan Paris Saint-Germain terus bergulir meski PSG berhasil menjuarai Liga Prancis. Rumor pelepasan pemain-pemain Amerika Latin pun tidak hanya menimpa rombongan dari Argentina, kecuali Lionel Messi, tapi kini juga mengancam pemain termahal dunia, Neymar Junior.
Masa bulan madu Neymar Junior di Paris Saint-Germain sudah berakhir. Neymar kemungkinan pergi lagi setelah mendiami klub terkaya Prancis sejak tiba dari Barcelona pada 2017, dengan biaya kedatangan fantastis, senilai 198 juta pounds atau setara lebih dari 3,5 triliun dalam rupiah, dan kontrak lima tahun.
Media Prancis menghembuskan isu, PSG bersiap menjual Neymar Jr dengan harga murah. Bahkan klub milik konglomerat Qatar tak keberatan untuk menjual bila ada pembeli yang hanya sanggup membayar kurang dari setengah harga lama Neymar yang pernah menyandang predikat pemain termahal sejagat.
Harga 76 Juta Pounds
AS, media Spanyol, pun ikut menyebarkan rumor bahwa PSG bahkan akan membiarkan Neymar pergi kalau pembeli membayar ‘cuma’ 76 juta pounds. Padahal harga yang setara 1,3 triliun rupiah akan berarti klub ibukota Prancis merugi hingga 122 juta pounds atau 2,2 triliun dalam mata uang Indonesia!
Menurut situs transfermarkt, Neymar yang kini berusia 30 tahun masih memiliki nilai jual sekitar 80 juta pounds. Estimasi senilai 1,4 triliun rupiah masih cukup mahal daripada banderol yang PSG akan relakan kalau ada yang berminat memindahkan megabintang Brasil dari Stadion Parc des Princes, Paris.
Halaman Selanjutnya :
Rumor yang menyebutkan angkat 76 juta pounds terasa mengejutkan karena Ney sebenarnya baru meneken kontrak baru yang memperpanjang masa tinggalnya di Paris sampai 2025. Pemakai nomor 10 pun berencana mematuhi ikatan kerja, apalagi sekarang ada kawannya di PSG, yakni Lionel Messi.
Load more