LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Laga final UEFA Champions League 2022 mempertemukan Real Madrid vs Liverpool, Minggu (29/5) pukul 02.00 WIB.
Sumber :
  • UEFA Champions League

3 Pemain Muda Berbahaya di Final Liga Champions Nanti, Liverpool vs Real Madrid

Kurang dari 6 jam tersisa untuk Liverpool berhadapan dengan Real Madrid di final Liga Champions (UCL), Minggu (29/5) dini hari di Stade de France Paris. Baik

Sabtu, 28 Mei 2022 - 21:10 WIB

Paris, Prancis - Kurang dari 6 jam tersisa untuk Liverpool berhadapan dengan Real Madrid di final Liga Champions (UCL), Minggu (29/5) dini hari di Stade de France Paris.

Baik Liverpool maupun Real Madrid sama-sama dipenuhi dengan pemain-pemain bintang yang kaya akan kualitas dan kemampuan jelajah yang tinggi. Catatan menunjukkan pasukan Carlo Ancelotti memenangkan semua pertandingan sistem gugur mereka.

Meski datang dari posisi kalah dalam skor agregat dan entah bagaimana El Real bisa mengejutkan lawan mereka, membalikkan keadaan.

The Reds di sisi lain memiliki laju yang hampir sempurna ke final, hanya kalah sekali melawan Inter Milan. Kedua tim tampil dengan banyak pilihan strategi dan taktik. Berikut adalah tiga pemain muda yang diprediksi bakal merepotkan lawan masing-masing.

Baca Juga :

1. Rodrygo (Real Madrid)

Striker Los Blancos ini tampil luar biasa meski memulainya dari bangku cadangan. Ia selalu mampu memainkan perannya, terutama saat tim dalam kondisi dead lock. Golnya ke gawang Chelsea mengubah arah permainan, membuat Real Madrid lolos ke fase berikutnya.

Lebih ajaib lagi saat ia mencetak dua gol di masa injury time, mengejutkan Manchester City saat Los Blancos sudah terasa tidak mungkin mengejar ketertinggalan agregat.

Jika dia turun ke lapangan dini hari nanti, pasukan Jurgen Klopp tentu harus ekstra waspada memerhatikan pergerakannya. Sejauh ini ia telah menyumbangkan 9 gol dan 7 assist untuk Real Madrid.

2. Trent Alexander-Arnold (Liverpool)

Real Madrid boleh punya penyerang-penyerang tajam, tapi Liverpool memiliki bek kanan muda berkualitas. Siapa lagi kalau bukan Trent Alexander-Arnold. Trent menjelma sebagai salah satu bek kanan paling produktif di Eropa sejauh ini.

Kemampuan playmaking pemain internasional Inggris itu berada di atas rata-rata. Ia telah membuat 19 assist dalam 46 penampilan di berbagai kompetisi.

Pemain berusia 23 tahun ini tidak hanya pandai melihat peluang mengoper di seluruh lapangan, tetapi juga memiliki tingkat akurasi yang tinggi. Ferland Mendy dari Real Madrid yang sering maju membantu penyerangan harus lebih berhati-hati melihat pergerakan bek sayap tersebut. Namun keduanya juga bisa saling mengeksploitasi.

3. Vinicius Jr. (Real Madrid)

Kemampuan bertahan Alexander-Arnold juga akan diuji juga dengan Vinicus Jr. Winger andalan Los Blancos itu suka berlari di belakang pertahanan lawan dan pastinya akan merepotkan Liverpool dalam situasi satu lawan satu. Jika bek kanan The Reds berhasil menahan serangan Real Madrid dari sektor ini maka mereka telah berhasil memperkecil peluang Madrid untuk menang.

Namun, kualitas Vini dalam menguasai bola tentu tidak mudah untuk ditaklukkan. Dapat dikatakan bahwa Vinicius Junior telah menjadi pemain yang paling berkembang di lima liga top Eropa selama setahun terakhir.

Pemain asal Brasil itu selalu menjadi ancaman bagi para pemain bertahan saat ia menggunakan tipu daya dan kecepatan kilatnya khas negeri samba.

Pemain sayap Real Madrid ini telah mencatatkan angka yang produktif dengan 21 gol dan 20 assist dalam 51 penampilan di berbagai kompetisi musim ini. Dia telah menjadi sosok yang jauh lebih tenang di sekitar kotak penalti daripada tahun lalu dan itu berdampak positif pada kemampuannya untuk menemukan pemain di dalam kotak.

Vini juga berhasil membangun pemahaman yang baik dengan Karim Benzema dan pasangan ini telah menghantui pertahanan lawan sepanjang Liga Champions. Jika Alexander-Arnold berusaha maju ke sepertiga akhir, Vinicius akan menyukainya dan membuat penetrasi ke dalam kotak penalti.

Semua pecinta sepak bola tahu bagaimana mematikannya serangan pemain sayap Real Madrid itu di leg pertama melawan Manchester City. Dia meninggalkan Fernandinho di garis tengah sebelum akhirnya berlari ke kotak penalti City untuk mencetak gol solo yang menakjubkan. (amr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jadwal Siaran Langsung GS Caltex Vs Red Sparks di Liga Voli Korea, Megawati Hangestri Siap Turun Gunung?

Jadwal Siaran Langsung GS Caltex Vs Red Sparks di Liga Voli Korea, Megawati Hangestri Siap Turun Gunung?

Jadwal siaran langsung Liga Voli Korea 2024-2025 antara GS Caltex Vs Red Sparks, di mana Megawati Hangestri siap turun gunung, Sabtu (23/11/2024) siang WIB.
Jadwal Grand Final Livoli Divisi Utama 2024 Putra: Hari Ini Farhan Halim Siap Main, Indomaret Sidoarjo Vs LavAni Navy Berebut Gelar Juara

Jadwal Grand Final Livoli Divisi Utama 2024 Putra: Hari Ini Farhan Halim Siap Main, Indomaret Sidoarjo Vs LavAni Navy Berebut Gelar Juara

Jadwal Grand Final Livoli Divisi Utama 2024 putra, Farhan Halim bakal tampil bersama Rajawali Pasundan dan perebutan juara antara Indomaret Vs LavAni Navy .
Media Vietnam Tiba-Tiba Sebut FIFA Terima Usulan Larangan Timnas Indonesia Lakukan Naturalisasi Pemain, Iri dengan Skuad Shin Tae-yong?

Media Vietnam Tiba-Tiba Sebut FIFA Terima Usulan Larangan Timnas Indonesia Lakukan Naturalisasi Pemain, Iri dengan Skuad Shin Tae-yong?

Media Vietnam tiba-tiba menyebut FIFA telah menerima usulan larangan Timnas Indonesia untuk melakukan naturalisasi pemain untuk skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong. Kok bisa?
Pernyataan Tegas Red Sparks Setelah Banyak Komentar Negatif dari Warganet, Tak Segan akan Langsung Blokir dan Hapus...

Pernyataan Tegas Red Sparks Setelah Banyak Komentar Negatif dari Warganet, Tak Segan akan Langsung Blokir dan Hapus...

Klub voli yang diperkuat Megawati Hangestri, Red Sparks, berikan pernyataan tegas kepada pengikut mereka di media sosial yang kerap memberikan komentar negatif.
Top 3 Sport: Reaksi Netizen Korea, Red Sparks Ambil Tindakan Tegas, Pentingnya Peran Megawati Hangestri Menurut Ko Hee-jin

Top 3 Sport: Reaksi Netizen Korea, Red Sparks Ambil Tindakan Tegas, Pentingnya Peran Megawati Hangestri Menurut Ko Hee-jin

Berikut merupakan 3 artikel sport terpopuler di tvOnenews.com pada Jumat (22/11/2024). Kabar seputar Megawati Hangestri masih menjadi yang paling banyak dibaca
Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Ternyata Bukan Masjid, Shalat Qabliyah Subuh agar Raih Pahala Melebihi Seisi Dunia Kata Ustaz Adi Hidayat di Sini

Keutamaan besar shalat qabliyah Subuh datangkan pahala dan kebaikan lebih dari dunia seisinya. Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan tempat terbaik pelaksanaannya.
Trending
Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Utang Langsung Lunas dan Rezeki Seketika Lancar, Baca Surat ini 21 Kali Pengganti Shalat Dhuha Kata Ustaz Maulana

Ustaz Maulana menganjurkan saat punya utang menggunung dan rezeki masih seret bisa rutin membaca surat dalam Al Quran selain rajin mengerjakan shalat Dhuha.
Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Amukan AKP Dadang Iskandar Usai Tembak Mati Kasat Reskrim Polres Solok Selatan: Saya Makan Kau

Instansi Polri kembali menyulut perhatian publik usai dua anggotanya kbali terlibat aksi saling tembak menembak di lingkungan Polres Solok Selatan, Sumatera Barat.
Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Masih Ingat Phyadeth Rotha? Gadis Cantik Asal Kamboja yang Pernah ‘Digoda’ Marselino Ferdinan di SEA Games 2022, Begini Kabarnya Sekarang

Kabar terbaru Phyadeth Rotha, gadis cantik asal Kamboja yang pernah 'digoda' pemain andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di SEA Games 2022 lalu.
4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 Alasan Kuat Timnas Indonesia Bisa Juara Piala AFF 2024, Nomor 2 Bikin Malaysia hingga Vietnam Ketar-ketir

4 alasan kuat ini membuat Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk menjadi juara Piala AFF 2024, yang akan dimulai pada Desember mendatang.
Shin Tae-yong Ultimatum Marselino Ferdinan di Pertandingan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Eks Pemain Persebaya Itu sampai Mohon-mohon

Shin Tae-yong Ultimatum Marselino Ferdinan di Pertandingan Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Eks Pemain Persebaya Itu sampai Mohon-mohon

Shin Tae-yong sempat mengultimatum Marselino Ferdinan pada jeda babak pertama pertandingan Timnas Indonesia melawan Arab Saudi di Stadion GBK, Selasa (19/11).
Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Pilu, AKP Ulil Ryanto Korban Polisi Tembak Polisi Ternyata Bakal Nikahi Kekasih Tahun Depan, Namun Nasib Berkata Lain…

Terungkap AKP Ulil Ryanto Anshar yang jadi korban polisi tembak polisi di Solok Selatan, Sumbar berencana untuk menikahi kekasihnya di tahun depan. Sayangnya..
Polisi Tembak Mati Polisi karena Bekingi Tambang Ilegal, Penasihat Ahli Kapolri: Memalukan!

Polisi Tembak Mati Polisi karena Bekingi Tambang Ilegal, Penasihat Ahli Kapolri: Memalukan!

Peristiwa polisi tembak mati polisi di Polres Solok Selatan menjadi soratan banyak pihak. Salah satunya dari Penasihat Ahli Kapolri Aryanto Sutadi. Ini katanya.
Selengkapnya
Viral