Jakarta, tvOnenews.com - Malaysia berpeluang bertemu Timnas Indonesia U-19 usai menghajar Singapura pada pertandingan kedua Grup C Piala AFF U-19 2024.
Bermain di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Senin (22/7/2024), Malaysia mengalahkan Singapura dengan skor telak 5-0.
Pada awal pertandingan, Malaysia dan Singapura sama-sama bermain hati-hati sehingga kesulitan untuk mendapatkan peluang berbahaya.
Namun, Harimau Malaya mampu memanfaatkan bola mati dengan sempurna sehingga mengubah skor pertandingan menjadi 1-0 pada menit ke-6.
Gol tersebut berawal dari tendangan bebas Haikal ke tiang jauh yang langsung disambut tandukan Mohamad Ridzwan.
Unggul 1-0 membuat Malaysia semakin bernafsu untuk menambah gol, sedangkan pertahanan Singapura mulai terbuka.
Tepat pada menit ke-12, Malaysia kembali mencetak gol melalui Muhammad Naim yang memanfaatkan umpan sempurna Hakimi.
Singapura mendapat peluang emas untuk memperkecil ketertinggalan melalui tendangan penalti, namun tendangan Jared gagal mengeksekusinya dengan sempurna.
Sebelum babak pertama berakhir, Malaysia menambah keunggulan menjadi 3-0 lewat tendangan bebas Pavithran Gunalan.
Memasuki babak kedua, Malaysia semakin nyaman untuk menguasai permainan. Alhasil gol keempat hadir pada menit ke-60 melalui Faris.
Akan tetapi, wasit membatalkan gol tersebut karena Faris sudah berada dalam posisi offside sebelum bola masuk ke gawang.
Barulah pada menit ke-73, Faris benar-benar mencatatkan Namanya di papan skor setelah menaklukkan Muhd Rauf dalam situasi duel satu lawan satu.
Gol penutup terjadi pada menit ke-82 setelah tandukan Izzat tidak mampu diantisipasi, sehingga skor berubah menjadi 5-0.
Berkat kemenangan ini, Malaysia berada di puncak klasemen sementara Grup C dengan mengoleksi enam poin.
Malaysia berpotensi bertemu Timnas Indonesia di babak semifinal Piala AFF U-19 2024.
Susunan Pemain Malaysia Vs Singapura
Timnas Malaysia U-19: M Haziq Aiman, M Ridzwan, M Shafizan, Danish Hakimi, Muhammad, M Haykal Danish, Gunalan, M Naim, M Arami Wafiy, M Zachary, Ariff Safwan
Timnas Singapura U-19: Muhd Rauf, Raoul, M Ikram, M Nizwan, Yasir, Ghadessy, Jonan Tan En Yuan, Muhammad Fairez, Loo Kai Sheng, Sahoo Garv, Mosses
(fan)
Load more