Kim Pan-gon jadi pelatih Ulsan HD menggantikan peran Hong Myung-bo yang memutuskan untuk meninggalkan mereka.
Hong baru-baru ini ditunjuk sebagai pelatih permanen Timnas Korea Selatan, yang sudah berjalan tanpa pelatih kepala sejak Februari 2024 lalu usai memecat Jurgen Klinsmann.
Menukangi Ulsan HD, tangan dingin Kim Pan-gon berhasil membawa tim yang bermarkas Ulsan Munsu Football Stadium tersebut merangsek naik ke papan atas.
Terbukti, dari empat pertandingan awal yang dijalani Kim Pan-gon, dirinya sukses membawa Ulsan HD raih tiga kemenangan.
Selain itu, rekan senegara pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ini juga berhasil membawa klubnya lolos ke babak final Piala Liga Korea Selatan.
Ulsan HD lolos ke final Korea Cup 2024 setelah dalam dua leg semifinal mampu menyingkirkan Gwangju dengan agregat skor 3-2.
Di partai final yang berlangsung bulan November nanti, Ulsan HD arahan Kim Pan-gon akan menghadapi Pohang Steelers di Sangam Stadium.
Load more