Raihan satu poin dari dua laga kontra Bahrain dan Indonesia, plus tanpa mencetak gol, membuat pelatih Graham Arnold mendapatkan tekanan besar untuk mundur.
Sang pelatih berusia 61 tahun pun mengumumkan pengunduran dirinya pada pekan lalu, dengan Tony Popovic kemudian ditunjuk sebagai penggantinya.
Kini, kabar buruk kembali datang untuk Timnas Australia, seiring dengan cedera yang dialami salah satu pemain andalan mereka, Alessandro Circati.
Akun resmi Timnas Australia di media sosial X, atau Twitter, mengonfirmasi pada Sabtu (28/9/2024) ini bahwa Circati mengalami cedera saat berlatih bersama klubnya di Italia, Parma.
Wishing Alessandro Circati a speedy recovery after @1913parmacalcio confirmed the 20-year-old ruptured the anterior cruciate ligament in his left knee in training. ???#Socceroos #AussiesAbroad pic.twitter.com/YdlVlYWprY— Subway Socceroos (@Socceroos) September 27, 2024
Load more