Kemenangan tampaknya akan diklaim pasukan asuhan Shin Tae-yong, jika saja wasit Ahmed Al Kaf meniupkan peluit panjangnya tepat waktu pada menit ke-90+6.
Namun, wasit asal Oman itu membiarkan laga terus bergulir hingga akhirnya Bahrain menyamakan skor pada menit ke-90 lewat sembilan menit melalui gol kedua Marhoon.
Pertandingan berakhir dengan skor 2-2 dan kepemimpinan Al Kaf diprotes keras oleh PSSI yang langsung mengirimkan surat protes kepada AFC.
Namun demikian, tidak ada jawaban yang diberikan oleh AFC mengenai hal itu, hingga Sekretaris Jenderal Datuk Seri Windsor John buka suara pada Minggu (13/10/2024) ini.
"Kami butuh PSSI mengklarifikasikan apa yang mereka keluhkan. Apakah itu performa, manajemen waktu, atau masalah spesifik lainnya," kata Windsor, dilansir dari media Malaysia, New Strait Times.
Menurut Windsor, AFC sudah sering mendengar keluhan namun tidak ada keluhan yang terperinci dari PSSI.
"Kami telah mendengar berbagai laporan, tetapi keluhan itu harus terperinci," kata lanjut pria asal Malaysia tersebut.
Load more