Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Jepang, Hajime Moriyaasu akan mengumumkan skuad Jepang untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada hari ini, Kamis (7/11/2024).
Hajime Moriyasu akan memanggil skuad dengan mengumumkannya melalui seluruh media sosial resmi Federasi Sepak Bola Jepang pada pukul 14.00 waktu Tokyo atau 12.00 WIB.
Jepang akan menjalani dua laga tandang dengan lebih dahulu menjajal kekuatan Timnas Indonesia.
Menariknya, ini akan menjadi pertemuan pertama kedua tim dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Kedua tim akan bertemu di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 15 November 2024 mendatang.
Pertandingan ini pun mendapatkan antusias lebih karena tiket pertandingan sudah terjual habis kurang dari satu pekan dijual.
Setelah itu, Wataru Endo cs akan bertandang untuk menghadapi China di Stadion Xiamen Egret, Xiamen, pada 19 November 2024 mendatang.
Meski tanpa Ayase Ueda, Hajime Moriyasu tak kekurangan pemain. Masih ada striker-striker tajam seperti Takumi Minamino, Ritus Doan hingga Junya Ito.
Saat ini Jepang kokoh di puncak klasemen Grup C dengan 10 poin dari tiga kali menang dan satu hasil imbang.
Sementara itu, Timnas Indonesia berada di posisi lima dengan raihan tiga poin dari hasil tiga kali imbang dan satu kali kekalahan.
Jepang sudah hampir pasti lolos ke Piala Dunia 2026 sebagai wakil Asia setelah merajai Grup C meski didominasi oleh tim langganan Piala Dunia seperti Australia dan Arab Saudi. (hfp)
Load more